Find Us On Social Media :

Selalu Bawa Darah Segar Saat Bepergian, Inilah Tradisi Aneh yang Dilakukan Keluarga Kerajaan Inggris

By None, Sabtu, 23 April 2022 | 14:20 WIB

Keluarga kerajaan Inggris

Jika kebanyakan orang terfokus membawa pakaian atau perlengkapan mandi, Pangeran Charles justru membawa barang yang lebih mengejutkan dari itu semua.

Dilaporkan dalam Express, Jumat (29/1/2021), ayah dari Pangeran William dan Pangeran Harry ini ternyata membawa stok darah.

Alasannya tak lain adalah soal kesehatan.

Kesehatan adalah yang terpenting bagi Pangeran Charles.

Dan dia juga memasukkan sebungkus parasetamol ke dalam tas perlengkapannya dan tak akan meninggalkannya begitu saja.

Mungkin kedengarannya sangat aneh atau ekstrem, tapi alasan kenapa harus membawa stok darah ini adalah hal serius.

Stok darah selalu dibawa karena jika sewaktu-waktu diperlukan untuk tranfusi darah darurat tanpa membahayakan kesehatannya (jika mencari darah dari luar).

Baca Juga: Tak Bahagia Meski Dinikahi Pewaris Takhta Kerajaan Inggris, Putri Diana Harus Kehilangan 9 Hal Berharga ini Setelah Bercerai dengan Pangeran Charles

Duke of Wales yang juga pewaris tahta pertama ini juga selalu bepergian bersama dokter Angkatan Laut Kerajaan.

Dia tak pernah sendirian selama bepergian ke luar negeri.

Begitu pula dengan Ratu Elizabeth II.

Ratu Elizabeth II (94) juga mengemas sekantong darahnya sendiri dan membawa seorang dokter Angkatan Laut Kerajaan bersamanya selama tur kerajaan.