Find Us On Social Media :

2 Kali Terseret Kasus Trading Ilegal, Rizky Billar Bongkar Alasan Dirinya Kerap Jadi Sasaran Mangsa Empuk Para Afiliator

By Rizqy Rhama Zuniar, Minggu, 24 April 2022 | 07:39 WIB

Rizky Billar

Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar

Grid.ID - Nama Rizky Billar dan Lesti Kejora sempat menjadi perbincangan publik lantaran 2 kali terseret dalam kasus penipuan trading ilegal.

Baru-baru ini, Rizky Billar pun mengungkapkan pendapatnya mengapa ia dan Lesti Kejora kerap menjadi sasaran mangsa empuk para afiliator.

Seperti yang diketahui, Rizky Billar dan Lesti Kejora sempat dipanggil pihak kepolisian terkait kasus penipuan trading ilegal Doni Salmanan.

Pasangan yang kerap disapa Leslar itu pun pada akhirnya menyerahkan uang Rp 10 juta yang pernah diberikan Doni Salmanan kepada pihak kepolisian.

Tak berselang lama, Rizky Billar dan Lesti Kejora kembali terseret kasus penipuan robot trading DNA Pro karena menerima uang Rp 1 miliar dari Steven Richard.

Namun, Rizky Billar dan Lesti Kejora pada akhirnya juga mengembalikan uang tersebut kepada pihak berwajib.

Mengenai hal tersebut, Rizky Billar baru-baru ini mengungkapkan alasan mengapa ia kerap menjadi sasaran mangsa para afiliator.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Rizky Billar saat menjawab pertanyaan pengusaha Rudy Salim dalam video kanal YouTube Prestige Productions, Kamis (21/4/2022).

Baca Juga: 'Saya Bersikap Realistis Ya', Ada Kuliner hingga Leslar Metaverse, Rizky Billar Ungkap Alasannya Kini Merambah Berbagai Bidang di Dunia Bisnis

Mulanya, Rudy Salim dan Rizky Billar berbincang soal bisnis baru sang artis, yakni Leslar Metaverse.

"Sekarang Leslar Metaverse, kemarin terjual untuk hari pertamanya 2000 BNB," kata Rizky Billar kepada Rudy Salim.