Find Us On Social Media :

'Gak Ada Kesakitan Saat Dicabut Nyawa' Kakak Kiki Farrel Ungkap Kronologi Detik-detik Wafatnya Mama Dahlia, Sempat Minum Susu

By Annisa Dienfitri, Kamis, 12 Mei 2022 | 14:29 WIB

Kiki Farrel usai pemakaman sang ibunda di TPU Pisangan Barat, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Kamis (12/5/2022).

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri

Grid.ID - Ibunda pemain FTV Kiki Farrel, Dahlia Ramli atau dikenal dengan Mama Dahlia, meninggal dunia, Kamis (12/5/2022).

Mama Dahlia diketahui memiliki riwayat penyakit kanker usus yang sudah dideritanya sejak tahun 2017 lalu.

Walau begitu, Kiki Farrel tak bisa memastikan penyebab detail kepergian Mama Dahlia.

Saat Mama Dahlia mengembuskan napas terakhirnya, Kiki Farrel tak berada di samping ibunda tercinta.

"Untuk meninggal pastinya saya nggak tahu karena emang nggak lagi di rumah mama," ujar Kiki Farrel usai pemakaman di TPU Pisangan Barat, Ciputat Timur, Tangerang Selatan.

"Dari Senin kemarin saya udah aktif syuting lagi, karena pulangnya malem, saya takut ganggu orang di rumah."

"Tadi pagi ke rumah, belum sempet berangkat dikabari mama udah nggak ada," tuturnya.

Sementara itu, kakak Kiki Farrel, Boy, menuturkan kronologi sebelum Mama Dahlia wafat.

Baca Juga: Sebelum Tiada, Mama Dahlia Ibunda Kiki Farrel Sempat Beri Isyarat akan 'Pergi', Sang Aktor sampai Akui Tak Tenang Rayakan Lebaran Karena Hal Ini

Rupanya, Mama Dahlia sering mengeluh sakit di bagian perut lantaran menggunakan kateter untuk proses pembuangan urinenya.

"Dari semalam mama tidur jam 9, biasanya setiap malam ada keluhan di perut."

"Sebulan ini urinenya pake kateter, jadi mengeluh kateternya ada yang macet," ujar Boy.

Kejadian tak biasa pun sempat terjadi sesaat sebelum Mama Dahlia meninggal dunia.

Menurut Boy, Mama Dahlia yang biasanya memberikan respons, kali ini sama sekali tidak melakukan interaksi.

"Semalam setelah minum obat, tidur sampai tadi pagi, biasanya ada interaksi."

"Tadi saat kasih obat udah nggak ada interaksi, tapi nafasnya masih ada," ujar Boy lagi.

Tak lama kemudian, Mama Dahlia sudah diketahui tak bernyawa setelah meminum susu.

"Dilanjutkan 30 menit setelah obat dikasih susu, setelah minum susu langsung nggak ada jam 7 pagi," katanya.

Baca Juga: Turun ke Liang Lahat, Kiki Farrel Lantunkan Azan di Samping Jenazah Mama Dahlia dengan Suara Bergetar Menahan Tangis

Kendati demikian, Boy menyebut ibundanya tak terlihat menahan rasa sakit ketika dicabut nyawa.

"Nggak ada sesak-sesak, kayak orang tidur aja dari pagi. Nggak ada kesakitan saat dicabut nyawanya," kata Boy.

(*)