Find Us On Social Media :

'Butuh Perjuangan' Bantu Putra Siregar, Andika Babang Tamvan Rela Jadi Singa di Video Musik Terhukum Rindu, Sampai Sulit Makan dan Berbicara

By Hana Futari, Rabu, 1 Juni 2022 | 20:57 WIB

Andika Babang Tamvan ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (1/6/2022).

Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari

Grid.ID - Andika Babang Tamvan alias Andika Kangen Band rela menjadi singa untuk membantu Putra Siregar.

Dalam video klip di lagu Terhukum Rindu yang merupakan proyek Putra Siregar, Andika Babang Tamvan yang menjadi model didandani seperti singa.

Andika Babang Tamvan menyebut bahwa proses pembuatan video tersebut cukup membutuhkan perjuangan.

Penyanyi asal Lampung itupun menceritakan proses dirinya menjadi model dalam video tersebut.

"Awal mulanya ini cetak muka. Saya kira sudah gitu kan cetak muka. Ternyata cetak muka butuh perjuangan, panas kan itu," ujar Andika Babang Tamvan ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (1/6/2022).

"Dari panas terus dingin terus jadi, saya tenang kan," lanjutnya.

Perjuangan Andika Babang Tamvan tak hanya sampai di situ.

Proses untuk 'mengubah' wajahnya menjadi singa melalui beberapa tahap lainnya.

"Besoknya ditelpon kita harus gladi dulu. Saya datang lalu didandanin seperti macan," ceritanya.

Baca Juga: Penampilannya Dulu Kerap Dihujat, Andika Kangen Band Girang Bukan Main Ketemu Bumil yang Ngefans Berat Sampai Minta Dielus Perut, sang Babang Tamvan: Ngeri Kena Sawan!

"Saya tanya yang kemarin topeng gimana, katanya gampang," lanjutnya.

Andika Babang Tamvan bahkan mengaku harus tidur dengan make up lantaran proyek video klip Terhukum Rindu.

"Ya ini penuh perjuangan masing taring masang muka bahkan seumur hidup saya tidur make up baru itu," kata Andika Babang Tamvan.

Valdi Akbar selaku Head of Productions video klip Terhalang Rindu pun membeberkan perjuangan Andika Babang Tamvan untuk tampil di proyek tersebut.

"Andika itu harus pakai topeng, harus dicetak dulu prosesnya cukup lama 3 hari pada saat pemasangan syuting juga kita make up hampir 2 jam," terangnya.

Bahkan, Andika Babang Tamvan sampai kesulitan berbicara ketika memakai gigi palsu.

"Jadi itu proses lama banget harus pasang gigi, pasang kuku ada satu momen saat pasang gigi, Andikanya nggak bisa ngomong," jelas Valdi Akbar.

"Benar benar dia ngomongnya nggak jelas, nggak bisa makan," tutupnya.

Sementara itu, istri Putra Siregar, Septia Yetri Opani menjelaskan konsep singa dalam video klip Terhukum Rindu.

"Lion itu seorang pemimpin. Pemimpin itu banyak dari keluarganya, kita pilih lion," tutup Septia Yetri Opani.

Baca Juga: 'Nanti Ketemu, Gue Tabokin' Keluar dari Topik hingga Dinilai Getol Gonta-ganti Pasangan, Andhika Kangen Band Kaget Dapat Pertanyaan Menohok dari Anak Sule, Ada Apa?

Seperti diketahui lagu Terhukum Rindu terinspirasi dari surat yang dituliskan Putra Siregar untuk istri dan keluarganya.

Surat tersebut menuliskan tentang kerinduan Putra Siregar yang kini tengah dipenjara terhadap anak dan istrinya.

Putra Siregar mempercayakan lagu Terhukum Rindu dinyanyikan oleh Andika Babang Tamvan dan diproduseri oleh Anji Manji.

(*)