Find Us On Social Media :

Bertarung dengan Yayan Ruhiyan di Film Satria Dewa: Gatotkaca, Rizky Nazar Sempat Jadi Beban

By Corry Wenas Samosir, Selasa, 7 Juni 2022 | 12:55 WIB

Di Balik Proses Syuting Film Satria Dewa: Gatotkaca

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Aktor Rizky Nazar membintangi film Satria Dewa : Gatotkaca.

Dalam film tersebut, ia berperan sebagai Gatotkaca.

Menurut kekasih Syifa Hadju ini tidaklah mudah melewati syuting film Satria Dewa: Gatotkaca.

"Dengan semua yang kita lalui, proses yang panjang, rumit, berat juga. Kita cuma deg-degan lihat hasilnya gimana," ujar Rizky Nazar saat Grid.ID temui dikawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (6/5/2022).

Berakting jadi pemeran utama, Rizky Nazar melakoni banyak adegan fighting atau bertarung dengan beberapa orang, dua di antaranya adalah aktor laga ternama Tanah Air, Yayan Ruhiyan dan Cecep Arif Rahman.

Rizky Nazar mengaku awalnya cukup gugup beradu akting dengan Yayan dan Cecep.

Dia juga merasa jadi beban dan takut tidak bisa menyimbangi Yayan dan Cecep.

"Ya senang banget, suatu pengalaman yang enggak pernah gue lupain bisa fighting bareng salah satu the best actor laga Indonesia dalam satu scene dalam satu adegan itu luar biasa. Beban juga, ‘wah pasti gue kelihatan cupu banget di depan mereka’," ungkap Rizky Nazar.

Namun Rizky Nazar bersyukur karena dia merasa terbantu dengan Yayan Ruhiyan dan Cecep Arif.

Baca Juga: 'Takut Kelepasan Ntar Gue Dibales', Rizky Nazar Akui Sempat Ciut Nyali Beradegan Action dengan Yayan Ruhiyan: Nggak Pernah Gue Lupain!

Rizky Nazar banyak mendapat pengalaman soal bela diri Yayan Ruhiyan dan Cecep Arif.

Tapi untungnya mereka ngebantu banget merhatiin gerakan gue banget selalu nanyain ‘Rizky enaknya gimana biar temponya dapet’, mereka benar-benar ngedidik banget, enggak ada egoisnya sama sekali, wah pengalaman yang tak terlupakan,” katanya menambahkan.Satria Dewa: Gatotkaca menceritakan kisah hidup tokoh sentral bernama Yudha.

Yudha adalah anak putra dari pasangan suami istri Arimbi dan Pandega yang memiliki kehidupan sulit.

Dia harus merawat kedua orangtuanya yang sakit-sakitan ditambah kondisi perekonomian. Hal itu membuat Yudha terpaksa kerja sana sini.

Bintang lain di film ini adalah Yasmin Napper. Dia berperan sebagai Agni, seorang mahasiswi S1 yang memiliki sifat mandiri, cerdas, dan keras kepala.

Agni merupakan putri semata wayang dari Profesor Arya.

Sementara itu aktor Jerome Kurnia berperan sebagai teman baik Yudha.

Omar Daniel memerankan tokoh bernama Dananjaya yang memiliki sifat dingin dan angkuh diluar tapi memiliki hati yang lembut.

Baca Juga: Kemunculannya Bak Sebuah Kejutan, Fedi Nuril Ambil Peran di Film Satria Dewa : Gatot Kaca, Bakal Jadi Siapa ?

Film tersebut dibintangi Rizky Nazar, Omar Daniel, Yasmin Napper, Cecep Arif Rahman, Yayan Ruhian, Edward Akbar, Sigi Wimala, Ali Fikri, Yati Surachman, Jerome Kurnia, dan Zsazsa Utari.

Ada juga Axel Matthew, Butet Kertaradjasa, Indra Jegel, Rigen, Gilang Bhaskara, Max Metino, Luis jocom dan Nizam Tazkia.

Diketahui Satria Dewa: Gatotkaca bakal tayang serentak di bioskop Indonesia pada 9 Juni 2022.

(*)