Find Us On Social Media :

'Mudah-mudahan Lebih Banyak Lagi' East Ventures Tidak Menutup Kemungkinan untuk Fokus Mendukung UMKM di Indonesia

By Virgilery Levana Clarence, Jumat, 10 Juni 2022 | 14:11 WIB

East Ventures dukung UMKM di Indonesia.

Laporan Wartawan Grid.ID, Virgilery Levana

Grid.ID - Perusahaan venture capital ternama di Tanah Air, yaitu East Ventures mengatakan ikut mendukung UMKM di Indonesia.

Meski tidak secara langsung, East Ventures memberikan dukungan tersebut melalui beberapa perusahaan startup yang fokus membantu UMKM.

Perusahaan startup yang ikut membantu UMKM di Indonesia memberikan productive loan kepada UMKM agar membantu usaha mereka menjadi lebih berkembang.

"Mungkin partisipasi kita terutama di bidang investasi memang terfokus di startup technology, tapi yang kita lihat banyak sekali startup-startup yang kita investasikan itu berhubungan dengan UMKM," ujar Avina Sugiarto, Venture Partner dari East Ventures di kawasan Palmerah, Jakarta Pusat, Kamis (9/6/2022).

"Jadi tidak memberikan pinjaman pinjaman consumer, tapi memang hanya untuk productive loan yang lebih bisa membantu UMKM untuk berkembang lagi," lanjutnya.

Sebelumnya, East Ventures sudah pernah membuat sebuah aplikasi bernama BukuWarung yang dibuat untuk membantu UMKM.

"Dari situ mungkin pernah dengar BukuWarung, itu juga salah satu startup kita yang kita investasikan, yang berhubungan banyak dengan UMKM," ungkap Avina.

Kini, East Ventures mengatakan bahwa mereka sedang fokus pada startup yang memberikan pelayanan direction to customer.

Baca Juga: Ketua MPR Bambang Soesatyo Apresiasi Platform Digital TemanQu yang Bantu UMKM Dapat Sertifikat Halal Gratis

Tokopedia dan Sociolla menjadi 2 contoh perusahaan startup atau e-commerce yang mendapat bantuan dari East Ventures.