Find Us On Social Media :

Selebgram Meninggal Tak Wajar di Parkiran, Unggahan Terakhirnya Bikin Merinding, Ucapannya Bak Dikabulkan Tuhan

By None, Rabu, 15 Juni 2022 | 11:02 WIB

Selebgram Cooper Noriega

Grid.ID - Seorang selebgram meninggal secara misterius di parkiran mobil.

Berita kematian selebgram TikTok bernama Cooper Noriega ini viral di media sosial.

Netizen semakin merinding saat mengetahui unggahan terakhir selebgram Cooper Noriega sebelum meninggal dunia.

Melansir Tribunnewsmaker.com, jasad Cooper ditemukan di parkiran mobil sebuah mall di Los Angeles, Amerika Serikat.

TMZ Magazine melaporkan bila Cooper ditemukan oleh seorang pejalan kaki yang sedang berkunjung ke mall tersebut.

Ia kemudian langsung menelpon 911 untuk mendapatkan bantuan.

Sayangnya, nyawa Cooper tak tertolong.

Dikabarkan Cooper disebut tidak berada di dalam mobil ketika ditemukan.

Tidak ada pula tanda-tanda trauma di tubuhnya.

Baca Juga: Dunianya bak Runtuh Usai sang Suami Meninggal Mendadak di Usia Muda, Artis Cantik Ibu dari 4 Anak Ini Akhirnya Muncul ke Publik Usai 1 Tahun Dirundung Duka

Hasil otopsi mengatakan Cooper bukan meninggal karena penganiayaan.

Namun untuk penyebab pasti kematian Cooper masih dalam penyelidikan.

"Kami menunggu hasil autopsi karena itu penyebab kematiannya belum ditentukan dan pemeriksaan medis masih membutuhkan penyelidikan," kata perwakilan keluarga Cooper Noriega.

"Dokter akan mengevaluasi kasusnya untuk menentukan apa penyebab kematiannya," sambungnya, dikutip dari TMZ.

Cooper Noriega sendiri dikenal sebagai seorang content creator yang punya banyak penggemar.

Akun TikTok-nya sudah diikuti 2,8 juta followers, sementara Instagram-nya diikuti 600 ribu followers.

Cooper masih berusia sangat muda, yakni 19 tahun.

Sebelum meninggal, Cooper diketahui sempat mengunggah video yang kini viral dan menjadi sorotan.

Sebab dalam video itu, Cooper membicarakan tentang kematian.

Baca Juga: Artis Legendaris yang Punya Paras Awet Muda ini Meninggal Mendadak Setelah Minum Segelas Susu, Terungkap Fakta Dibaliknya

"Siapa tahu akan mati muda," ucap Cooper dalam video tersebut.

Beberapa jam setelah video itu diunggah, Cooper ditemukan meninggal di usia 19 tahun.

Sebelum meninggal Cooper juga sempat mengumumkan aktivitas terbarunya di Instagram.

Ia memberitahu penggemar bahwa ia baru saja membuka saluran Discord untuk membantu orang yang sedang bermasalah dengan kesehatan mental.

"Hai teman-teman aku baru saja membuka Discord untuk kesehatan mental.

Aku ingin memberikan pengaruhku untuk menyebarkan kesadaran tentang penyakit mental.

Ini karena aku pernah bergelut dengan kesehatan mental sejak usia sembilan tahun.

Kini pihak keluarga masih terus menunggu hasil penyelidikan polisi tentang kematian Cooper.

(TribunnewsMaker.com/Galuh Palupi)

Artikel ini telah tayang di TribunNewsmaker.com dengan judul 'Siapa Tahu Mati Muda' Kata Seleb 19 Tahun Sebelum Meninggal, Ucapan Bak Langsung Dikabulkan Tuhan

(*)