Find Us On Social Media :

Tak Hanya untuk Perempuan, Ridho Illahi Tekankan Pentingnya Skincare Bagi Kesehatan Wajah Pria

By Ragillita Desyaningrum, Selasa, 21 Juni 2022 | 10:15 WIB

Ridho Illahi mengungkapkan pentingnya penggunaan skincare untuk pria.

Apalagi mengingat bahwa wajah yang bersih dan sehat jadi modal penting untuk profesinya sebagai public figure.

Mantan kekasih Dinar Candy ini juga menyebutkan bahwa penggunaan skincare merupakan salah satu bentuk investasi bagi diri sendiri.

"Kalau enggak sehat enggak enak dilihat di TV. Perawatan wajah dan tubuh yang dilakukan ini bentuk investasi juga karena di lokasi itu kan outdoor, kalau indoor bahkan terkena sorotan lampu syuting yang beratnya sampai tiga kilogram," ujarnya.

Untuk rangkaian perawatan kulit wajahnya, Ridho Illahi mengaku menggunakan empat jenis produk dari Ed’cos.

Di antaranya adalah face wash atau sabun cuci muka, toney, day cream, dan serum yang merangkap sebagai krim malam.

Ed’cos sendiri memiliki dua paket pilihan skincare yaitu Brightening untuk kulit normal dan berminyak, serta Anti-Aging untuk melawan tanda-tanda penuaan.

Kandungan produk-produk Ed’Cos seperti centella asiatica, hyaluronic acid, alpha arbutin, ginseng, licorice, jojoba, rose water, calendula dan lainnya telah teruji khasiatnya dan lolos tes dermatologi.

Baca Juga: Selama Ini Banyak Dipercaya, 4 Hal Seputar Dunia Skincare Berikut Ternyata Cuma Mitos Lho, Pasti Nyesel Baru Tahu Sekarang!

Dengan begitu, produk Ed’Cos yang paraben free juga tidak akan menimbulkan efek samping yang berbahaya pada kulit wajah.

Apalagi, produk E’Cos juga telah tersertifikasi halal dan lolos standar keamanan produk skincare Indonesia dari BPOM.

Kamu bisa mendapatkan produk Ed’Cos di berbagai marketplace seperti Tokopedia, Shopee, TikTok Shop, ataupun official website Ed’Cos. (*)