Find Us On Social Media :

Tak Pernah Mengeluh, Fachri Muhammad Kaget Saat Tahu Dicky Topan Meninggal Dunia

By Corry Wenas Samosir, Jumat, 8 Juli 2022 | 18:49 WIB

Fachri Muhammad saat Grid.ID temui di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat, Jumat (8/6/2022).

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Fachri Muhammad ikut mengantar jenazah ke Dicky Topan ke TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat, Jumat (8/6/2022).

Diketahui Fachri Muhammad adalah pemeran Entong di sinetron Si Entong.

Dicky Topan juga ikut bermain di sinetron Si Entong dan beradu akting bersama Fachri Muhammad.

Fachri Muhammad pun mengaku sudah mengetahui penyakitnya.

"Bawaan dari lahir ya. Pembengkakan jantung," ujar Fachri Muhammad saat Grid.ID temui.

Pemeran Si Entong ini juga tidak menyangka dan kaget saat pertama mendengar Dicky Topan meninggal dunia.

Pasalnya Dicky Topan tidak mengeluh mengenai soal penyakitnya.

"Dia baik banget dan selalu berpikir positif, sekalipun sakit tidak pernah mengeluh," lanjutnya.

Baca Juga: Penuh Semangat Hadapi Penyakit, Ucok Baba Kenang Sosok Dicky Topan

Fachri Muhammad pun turut mendoakan agar mendiang bisa diterima di sisi Tuhan.

"Ya mudah mudahan di lapangkan kuburnya, diterima amal ibadahnya, kalau di luar sana ada yang mungkin pernah sakit hati mohon dimaafin," tuturnya.

Seperti diketahui Dicky Topan meninggal dunia karena pembengkakan jantung pada Kamis, 7 Juli 2022.

Pria kelahiran 2 Februari 1996 itu sempat dirawat di RS Mintohardjo, Jakarta Pusat, selama 5 hari.

Nama Dicky Topan mulai dikenal ketika dia memerankan tokoh Topan adik Entong dalam sinetron Si Entong yang dirilis pada 2006.

Sinetron ini dibintangi sejumlah artis diantaranya Fachri Muhammad, Adi Bing Slamet, dan Rheina Ipeh.

Baca Juga: Sebelum Meninggal, Dicky Topan Sempat Alami Pembengkakan Jantung

(*)