Find Us On Social Media :

Punya Otak yang Seksi, Ini Dia Ramalan Shio yang Paling Jenius dan Cerdas, Nomor 4 yang Paling Mengejutkan!

By Ragillita Desyaningrum, Rabu, 13 Juli 2022 | 13:55 WIB

Inilah ramalan shio yang paling jenius dan cerdas. Ada shiomu nggak?

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.IDRamalan shio mengungkapkan shio yang paling jenis dan cerdas di antara 12 horoskop China.

Menurut ramalan shio, ada 4 shio yan dikategorikan paling jenius dan cerdas.

Shio mana saja yang termasuk dalam ramalan shio yang paling jenius dan cerdas?

Berikut penjelasannya yang dikutip Grid.ID dari yourchineseastrology.com.

1. Shio Ular

Orang dengan shio ular terlihat tenang dan sedikit acuh tak acuh, tapi sebenarnya mereka sangat cerdas.

Mereka punya pandangan yang jernih, pandai berpikir, dan penuh misteri ketika bergaul.

Dalam kehidupan sehari-hari, shio ular bisa sangat cerdas, fleksibel, dan dapat membuat pilihan yang tepat sesuai dengan situasi.

Baca Juga: Ramalan Shio Harian Rabu 13 Juli 2022: Selamat! Dua Shio Ini Akan Mengalami Keberuntungan, Salah Satunya dalam Keuangan!

2. Shio Ayam

Mereka yang lahir di bawah shio ayam biasanya pandai menilai seseorang dan pandai menemukan peluang bisnis.

Shio ayam adalah tipe orang yang bisa membuat hal-hal yang hebat karena kecerdasannya.

Walau terkadang dipenuhi ide-ide jahat, mereka pandai beradaptasi, tegas, dan mampu mengendalikan segalanya.

3. Shio Monyet

Telah menjadi rahasia umum bahwa shio monyet adalah salah satu shio yang terkenal jenius..

Dengan EQ dan IQ yang luar biasa, shio monyet cenderung punya popularitas besar karena mencari nafkah dengan kecerdasan mereka.

Mereka juga dikenal karena memiliki mata yang tajam untuk melihat peluang di masa depan.

Secara umum, shio monyet tidak akan membiarkan keberuntungan berlalu begitu saja.

Baca Juga: Ramalan Shio Mingguan 11-17 Juli 2022, Shio Tikus Ada di Jalan Kesuksesan dan Kemakmuran, Bagaimana dengan Shio Lain?

4. Shio Babi

Shio babi adalah shio yang sederhana, jujur dan bijaksana.

Mereka disebut bijaksana karena bisa menang berkali-kali dengan tenang, tanpa mengekspresikan emosi mereka.

Shio babi sangat pintar dalam mengatur emosinya dan berperilaku seperti orang yang tampak lamban, tapi punya kebijaksanaan yang besar. (*)