Find Us On Social Media :

Coba Siapkan Segelas Jus Tomat Lalu Minum Setiap Hari, Efeknya Bikin Kita Sujud Syukur Seumur Hidup, Sekeluarga Pasti Ketagihan

By Devi Agustiana, Selasa, 19 Juli 2022 | 11:54 WIB

Termasuk mencegah kanker, inilah berbagai manfaat jus tomat.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Tomat adalah salah satu buah yang cukup digemari.

Bahkan, tomat juga bisa diolah menjadi campuran dalam makanan dan minuman.

Jika hendak dibuat minuman, jus tomat bisa menjadi pilihan.

Tomat menjadi sumber likopen yang sangat baik, antioksidan di dalamnya dapat membantu menurunkan risiko kanker hingga penyakit kardiovaskular.

Dilansir Grid.ID dari Eatthis.com, salah satu manfaat tomat yang paling utama bagi tubuh adalah memenuhi kebutuhan vitamin C.

Vitamin C telah dipopulerkan karena kemampuannya untuk mendukung kekebalan tubuh.

Itu juga dikenal sebagai asam L-askorbat yang sangat penting untuk fungsi utama lainnya dalam tubuh kita.

Vitamin C membantu membangun kolagen dan jaringan ikat, memperkuat dinding kapiler dan pembuluh darah, meningkatkan penyerapan zat besi, dan membantu menyembuhkan luka.

Baca Juga: Baru 7 Hari Minum Jus Tomat Setiap Pagi, Wanita Ini Malah Ketagihan Nggak Mau Berhenti, Ternyata Manfaatnya Luar Biasa!

Tomat secara alami mengandung vitamin C, dan banyak jus tomat memiliki 70-110 miligram per porsi dalam delapan ons.

Kemudian, jus tomat juga bisa memenuhi kebutuhan sayuran bagi tubuh.

Jus 100% dapat membantu kita mencapai asupan sayur yang direkomendasikan.

Jus tomat (bukan minuman rasa tomat) bisa mendukung asupan tersebut.

Terakhir, jus tomat juga bisa mencegah kanker prostat, loh.

Menurut data 2017-2019 dari National Cancer Institute, kanker prostat adalah jenis kanker kedua yang paling umum pada pria, setelah kanker kulit.

Diperkirakan bahwa sekitar 12,6% dari semua pria akan menderita kanker prostat di beberapa titik dalam hidup mereka.

Antioksidan yang dipelajari untuk manfaatnya bagi kesehatan prostat adalah karotenoid "likopen".

Zat tersebut ditemukan dalam buah dan sayuran berwarna merah dan merah muda seperti tomat, jambu biji, jeruk bali, dan semangka.

Baca Juga: Pengidap Kolesterol Tinggi Pasti Girang Kalau Tahu, Modal Minum Jus Semangka Setiap Hari, Perlahan Tubuh Akan Sehat Kembali!

Itulah berbagai khasiat konsumsi jus tomat secara teratur.

Akan tetapi, minumlah jus tomat dalam batas wajar karena bisa menyebabkan GERD atau gastroesophageal reflux bila berlebihan.

Gejala refluks asam dapat diperburuk atau dipicu oleh terlalu banyak lemak, mint, cokelat, alkohol, kafein, makanan asam (seperti jus tomat), atau makanan pedas.

(*)