Find Us On Social Media :

Sinopsis Drakor Taxi Driver yang Diperankan Lee Je-hoon Sukses Balaskan Dendam Secara Elegan, Simak Jadwal Tayang dan Link Nontonnya

By Novia, Rabu, 3 Agustus 2022 | 19:46 WIB

Sinopsis Drakor Taxi Driver yang Diperankan Lee Je-hoon.

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia

Grid.ID - Sinopsis drakor Taxi Driver yang diperankan Lee Je-hoon kembali jadi sorotan.

Diperankan aktor kenamaan Lee Je-hoon, sinopsis drakor Taxi Driver sebenarnya telah rilis tahun 2021 lalu.

Meski bisa disebut drama lawas dari aktor Lee Je-hoon, sinopsis drakor Taxi Driver ini kembali mencuri perhatian usai tayang di Televisi.

Apalagi, aksi Lee Je-hoon memerankan karakternya dan melakukan aksi balas dendam dinilai sangat elegan dan berkelas.

Diketahui, Taxi Driver merupakan salah satu drama Korea yang mendapat banyak perhatian di paruh awal tahun 2021.

Dilansir dari Kompas.com, drama Taxi Driver hadir di NET TV belum lama ini.

Taxi Driver adalah serial drama bertema aksi kriminal yang tayang perdana di stasiun TV SBS mulai April hingga Mei 2021.

Drama ini sempat mengalami masalah pergantian salah satu artis yang tersandung skandal.

Baca Juga: Jadwal dan Sinopsis Drakor Little Women, Drama Korea yang Dibintangi Kim Go Eun, Nam Ji Hyun dan Park Ji Hoo

Meski begitu, diketahui drama Taxi Driver mampu merampungkan penayangannya dengan sukses.

Taxi Driver bahkan mampu meraih rating 17.0% dalam salah satu episodenya.

Drama yang dibintangi Lee Je Hoon, Esom, Kim Eui Sung, Pyo Ye Jin, Jang Hyuk Jin, dan Bae Yoo Ram ini mengisahkan tentang sebuah perusahaan taksi yang tidak biasa.

Di mana Rainbow Taxi Company adalah sebuah perusahaan taksi yang menyediakan jasa 'balas dendam'.

Bila seorang klien meminta mereka melakukan balas dendam, maka para anggota dari perusahaan Rainbow Taxi Company akan melakukannya dengan epic.

Salah satu anggota dari Rainbow Taxi Company yang bertugas untuk melaksanakan balas dendam adalah Kim Do Ki (Lee Je-hoon), seorang lulusan Akademi Angkatan Laut.

Diketahui, sosok Kim Do Ki memiliki masa lalu kelam karena ibunya dibunuh oleh seorang pembunuh berantai.

Nah, sejak inilah Kim Do Ki bertugas sebagai sopir taksi mewah yang membalaskan dendam para kliennya.

Penasaran dengan kelanjutan kisah Do Ki dan Rainbow Taxi Academy?

Baca Juga: Jadwal, Link, dan Sinopsis Drakor Poong, The Joseon Psychiatrist yang Dibintangi Kim Min Jae dan Kim Hyang Gi

Serial drama Taxi Driver ini bisa kamu saksikan di link berikut ini:

Link nonton drakor Taxi Driver di Netflix

(*)