Find Us On Social Media :

Konsumsi Buah Saat Pagi Bisa Jadi Solusi Detoks yang Tepat!

By Nailul Iffah, Selasa, 8 Mei 2018 | 07:42 WIB

Minuman yang bisa detoksifikasi tubuh di pagi hari

Grid.ID - Pengaruh polusi udara dan makanan serta pola hidup tak sehat membuat radikal bebas masuk ke dalam tubuh.

Itu sebabnya tubuh perlu melakukan detoksifikasi, untuk membuang racun yang ada di dalam tubuh.

Mengonsumsi buah-buahan bisa jadi solusi yang tepat, terlebih saat perut masih kosong di pagi hari.

(Baca Juga: Salah Pilih Makanan Sehat Malah Bisa Bahayakan Jantung, Waspada!)

Cara ini sangat efektif membuang racun yang masih menimbun di saluran pencernaan yang mengganggu kesehatan tubuh.

Zat gizi dari buah termasuk antidioksidan di dalamnya, sehingga lebih mudah diserap oleh usus saat perut kosong.

Hal ini mengoptimalkan kerja tubuh dalam melakukan detoks yang menyuplai nutrisi, karena serat dalam buah sangat baik untuk pencernaan.