Find Us On Social Media :

Definisi Mengabdi Seumur Hidup! Wanita Ini Berakhir Cinlok dengan Anak Kades saat Kegiatan KKN, Begini Kisah Cintanya Sekarang

By Nur Andriana, Rabu, 10 Agustus 2022 | 15:47 WIB

Kolase video viral TikTok.

Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari

Grid.ID - Umumnya kegiatan Kuliah Kerja Nyata atau KKN yang dilakukan selama 45 hari.

Kegiatan wajib para mahasiswa ini biasanya dilakukan di desa-desa terpencil dengan berbagai macam program kerja yang bisa dilakukan.

Bicara soal KKN tak jarang kerap dikaitkan dengan kisah cinta lokasi atau cinlok.

Sebab, selama periode KKN para mahasiswa akan hidup dan menjalani aktivitas bersama-sama selama periode yang ditentukan.

Hal inilah yang kemudian bisa menumbuhkan bibit-bibit cinta pada beberapa orang.

Kisah cinta yang muncul pasca melakukan kegiatan KKN juga dialami oleh seorang wanita bernama Alma.

Melalui akun TikTok miliknya, Alma menyebutkan jika dirinya berhasil cinlok dengan seorang laki-laki saat KKN.

Namun, bukan dengan teman satu kelompok, Alma justru cinlok dengan anak kades di desa tempatnya mengabdi.

Dalam keterangan yang ada di video milik akun TikTok @almaalfarinny, ia membeberkan kisah cintanya yang berakhir pada anak kepala desa.

Baca Juga: Mahasiswanya Dinilai Hina Desa Saat KKN hingga Dikenai Hukum Adat dan Denda, Begini Respons Pihak Universitas Jambi

"Bener-bener terjebak di desa KKN seumur hidup," tulisnya dalam caption video yang diunggahnya dikutip oleh Grid.ID pada Rabu (10/08/2022).

Menariknya, ia juga sempat membagikan foto bersama bu kades dan mengatakan jika dirinya sudah mendapatkan restu.

Tak disangka-sangka, kisah cinta tersebut akhirnya berlanjut ke jenjang pernikahan.

Kini diketahui melalui akun TikToknya, Alma sedang menyambut kelahiran anak pertama mereka.

Ternyata banyak juga netizen yang pada masa KKN dulu mengalami kisah cinta lokasi dengan warga asli di tempat mereka mengabdi.

"Buset cepet banget halalnya mba lancar jaya," tulis @hiphiphoreee.

"Mba KKN 45 hari ya, ini malah seumur hidup," tulis @blooomy__.

"Kalau aku bukan sama anak pak kadesnya, tapi sama keponakannya yang rumahnya jadi tempat posko aku. Sekarang udah nikah, udah punya anak 2," tulis @zafran_04.

"Temenku malah sama pak kadesnya, untung masih jomblo dan masih muda," tulis @chylee_20.

"2017 KKN di desa, Maret 2022 menikah, sekarang udah ganti KTP warga desa tempat KKN," tulis @umi.s_96.

Baca Juga: Viral Warga Desa Melepas Mahasiswa KKN Pulang, Diantar Sampai Dermaga Hingga Ditangisi oleh Para Ibu, Netizen: Kalian Berhasil!

 

(*)