Find Us On Social Media :

1000 Penduduknya Kelewat Kreatif Produksi Video Sampai Dijuluki Desa Youtube, Warga Satu Desa Ini Berprofesi Jadi Youtuber dan Konten Kreator, Ternyata Di Sini Lokasinya!

By Annisa Marifah, Sabtu, 17 September 2022 | 17:49 WIB

Suasana di Desa Youtube

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah

Grid.ID - Majunya teknologi tentu mempermudah kehidupan manusia.

Kini kemajuan teknologi pun menghadirkan berbagai profesi baru yang mendulang banyak cuan.

Hadirnya aneka platform dan aplikasi membuat manusia semakin mudah bersosialisasi hingga membagikan ide kreatif mereka.

Salah satu profesi yang muncul di era digital ini adalah konten kreator.

Banyak yang mencoba peruntungan menbuat aneka konten kreatif untuk dibagikan di aplikasi seperti Youtube, TikTok, Facebook, hingga Instagram.

Tak sedikit yang mendulang rezeki setelah membuat konten di berbagai aplikasi ini.

Seperti halnya penduduk desa ini yang mayoritas warganya berprofesi sebagai konten kreator.

Dilansir Grid.ID dari TribunStyle.com pad Sabtu (17/9/2022), penduduk desa ini semuanya menyandang gelar sebagai Youtuber.

Konten yang sering mereka buat adalah konten komedi dan juga balapan.

Desa ini bahkan dijuluki sebagai desa Youtube karena sekitar 1000 dari 3000 penduduknya berprofesi sebagai Youtuber.

40 kanal Youtube yang dijalankan oleh warga desa ini memang mendulang banyak views dan memiliki banyak subscriber.