Find Us On Social Media :

'Tak Diragukan Lagi' Pimpin Upacara Pemakaman Ketua Dewan Pers, Menko PMK Kenang Sosok Azyumardi yang Banyak Berjasa di Bidang Sosial Budaya

By Corry Wenas Samosir, Selasa, 20 September 2022 | 14:03 WIB

Muhadjir Effendy memimpin upacara pemakaman Ketua Dewan Pers Azyumardi Azra di TMP Kalibata, Selasa (20/9/2022).

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy memimpin upacara pemakaman Ketua Dewan Pers Azyumardi Azra di TMP Kalibata, Selasa (20/9/2022).

Muhadjir pun mengenang sosok Azyumardi Azra sebagai tokoh muslim yang memiliki integritas tinggi.

"Memiliki reputasi akademik dan integritas intelektual yang tak diragukan lagi," kata Muhadjir usai pemakaman.

Tak hanya itu, Muhadjir juga mengatakan, Azyumardi telah banyak berjasa untuk bangsa Indonesia.

Khususnya dalam bidang sosial dan kebudayaan.

"Karena khazanah intelektual yang telah dia bangun sangat bermakna sekali bagi kemajuan bangsa ini."

"Khususnya di dalam bidang ilmu sosial dan kebudayaan plus keilmuan dan Islam," ujarnya.

Banyak hal juga yang dikenang dari sosok Azyumardi terutama dalam bidang pendidikan.

"Kita saling cocok-cocokkan, saling berkomunikasi bagaimana cara membangun sebuah perguruan tinggi yang hebat," ungkap Muhadjir.

Sebelumnya diberitakan, Azyumardi Azra meninggal di Kuala Lumpur saat menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Serdang, Selangor, Malaysia, Minggu (18/9/2022).

Dia meninggal akibat gangguan kesehatan pada jantung.