Find Us On Social Media :

Penyebab dan Dampak Tanah Longsor, Bencana Alam yang Sering Terjadi di Musim Hujan, Kunci Jawaban Materi Kelas 4 SD Tema 3

By Ragillita Desyaningrum, Selasa, 25 Oktober 2022 | 13:57 WIB

Kunci jawaban untuk materi kelas 4 SD tema 3 tentang penyebab dan dampak tanah longsor.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Kali ini kita akan membahas kunci jawaban tentang materi kelas 4 SD tema 3.

Kunci jawaban ini akan menjelaskan tentang penyebab dan dampak dari tanah longsor.

Para orangtua bisa menggunakan kunci jawaban ini untuk referensi dalam memandu proses belajar anak.

Sebelum itu, kita perlu mengetahui terlebih dahulu pengertian dari tanah longsor.

Melansir Kompas.com, tanah longsor adalah peristiwa bergeraknya tanah ke arah bawah karena pengaruh gaya gravitasi.

Tanah longsor merupakan salah satu bencana alam yang rawan terjadi di musim hujan seperti sekarang ini.

Ciri-ciri tanah longsor di antaranya adalah:

- Umumnya terjadi di wilayah perbukitan dan lereng gunung dengan kemiringan 20 derajat.

- Lapisan tanah di atasnya merupakan lereng tebal.

- Lahannya gundul tidak memiliki pepohonan, sehingga lerengnya terbuka.

- Ada retakan tanah di atas lereng dan tebing.

Baca Juga: 4 Manfaat Pemenuhan Hak bagi Warga Negara, Kunci Jawaban Kelas 6 SD/MI, Ada Hak Pendidikan dan Pengajaran

- Buruknya sistem saluran air di atas lereng.

- Ada mata air atau rembesan di tebing yang didahului oleh longsoran kecil.

- Adanya bangunan di atas tebing yang menyebabkan beban berlebihan.

Selain curah hujan yang tinggi, ada beberapa penyebab atau faktor yang mempengaruhi terjadinya tanah longsor.

Mengutip Bobo.id, penyebab tanah longsor di antaranya adalah angina, kelembapan, temperatur, kurangnya jumlah pohon pada lahan kosong, gempa bumi dan banjir.

Lahan kosong yang pohonnya sudah ditebangi sangat berpotensi terjadi tanah longsor, apalagi saat hujan deras.

Ini dikarenakan air yang melimpah tidak dapat ditahan oleh akar pohon yang jumlahnya sedikit.

Air hujan kemudian akan mengalir dan dalam jumlah besar bisa membawa tanah ke daerah yang lebih rendah.

Hal ini akan menyebabkan tanah longsor dan membahayakan daerah permukiman atau jalanan di bawahnya.

Selain membahayakan pemukiman, masih ada banyak dampak tanah longsor yang sangat serius, yakni:

1. Kerusakan

Bencana tanah longsor yang parah bisa memicu kerusakan pada beberapa sektor, seperti jalur transportasi, lahan pertanian, hingga permukiman.

Baca Juga: Dampak Kerusakan Hutan Bakau Bagi Lingkungan, Kunci Jawaban Materi Kelas 4 SD Tema 4

Tanah longsor bisa menutupi jalur transportasi atau tanah longsor menyebabkan jalan raya menjadi ambles.

Keadaan ini mengakibatkan terhambatnya mobilitas penduduk karena tanah longsor bisa menutup jalan utama, menghancurkan jembatan, dan sebagainya.

Tanah longsor yang terjadi pada lahan pertanian juga dapat merugikan petani karena tanah belum bisa ditanami dalam waktu tertentu.

Sedangkan pada permukiman, tanah longsor akan mengakibatkan banyaknya korban yang kehilangan rumah sebagai tempat tinggal.

2. Kegiatan Ekonomi Terhambat

Tanah longsor dapat menyebabkan terhambatnya mobilitas penduduk dan kerusakan, aktivitas ekonomi ikut terhambat.

Orang-orang tidak bisa mendapatkan kebutuhan dari luar daerah yang tidak terdampak tanah longsor.

3. Pencemaran Air

Tanah longsor juga mengakibatkan adanya pencemaran air, khususnya pada sumber-sumber air yang berasal mata air di sungai.

Tanah yang longsor tersebut berisiko membawa sedimen yang menurunkan kualitas air.

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 4, Inilah yang Dimaksud Kegiatan Ekonomi, Beserta Jenis-jenisnya!

Tak hanya itu, tanah yang longsor dapat membawa bahan-bahan kimia dan logam yang berbahaya jika tercampur dengan mata air.

Air yang tercemar bisa membahayakan kesehatan manusia, tumbuhan dan hewan-hewan yang hidup di sekitar sungai.

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 4, Inilah Perbedaan Nelayan Tradisional dan Modern, Termasuk Kelebihan dan Kekurangannya!

 

(*)