Find Us On Social Media :

Kunci Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI, Kenapa Planet Jupiter Disebut Bintang Gagal? Berikut 6 Fakta Unik Lainnya

By Mia Della Vita, Kamis, 3 November 2022 | 16:59 WIB

Penasaran dengan luar angkasa? Mari belajar kunci jawaban materi kelas 6 SD/MI berikut ini.

Baca Juga: Kunci Jawaban Materi Kelas 5 SD Tema 4, 7 Macam Gangguan Organ Peredaran Darah dan Cara Menjaga Kesehatannya

Sekali mengelilingi matahari, Jupiter membutuhkan waktu 11,8 tahun waktu Bumi.

Jupiter adalah planet terbesar di tata surya

Besarnya planet Jupiter ini tidak main-main, ukurannya setara dengan 318 kali ukuran Bumi.

Bahkan, jika semua planet di tata surya disatukan, ukuran Jupiter masih 2,5 kali lebih besar dari semua planet tersebut.

4. Jupiter adalah bintang gagal

Astronom menyebut Jupiter sebagai bintang yang gagal.

Diketahui bahwa Jupiter berisi banyak sekali hidrogen dan helium seperti pada bintang pada umumnya.

Namun, Jupiter tidak punya massa yang cukup untuk memicu reaksi fusi pada inti planet untuk memulai pembakaran sebagai proses utama hidupnya bintang.

5. Medan magnet di Jupiter setara 14 kali di Bumi

Jupiter memiliki medan magnet yang paling kuat di tata surya.

Kuatnya medan magnet ini diduga akibat perputaran inti Planet Jupiter yang terdiri dari hidrogen cair.