Find Us On Social Media :

Kunci Jawaban Materi Kelas 3 SD, Kenapa Nyamuk Menyedot Darah dan Berdengung di Dekat Telinga?

By Mia Della Vita, Selasa, 15 November 2022 | 16:49 WIB

Berikut ini adalah kunci jawaban materi kelas 3 SD tentang nyamuk.

Dari tahap itu, jentik nyamuk akan berubah menjadi pupa yang berbentuk seperti kepompong.

Pupa tidak membutuhkan makan atau minum, namun memiliki dua antena yang berguna untuk membantu bernapas.

Setelah dari fase pupa, hewan ini akan berubah menjadi nyamuk dewasa.

Biasanya, nyamuk dewasa akan membutuhkan waktu beberapa saat untuk mengeringkan tubuhnya setelah keluar dari kepompong.

Nyamuk ini akan berdiri di permukaan air hingga tubuhnya benar-benar kering dan siap terbang.

Ketika terbang mencari makanan, nyamuk kerap kali mengeluarkan suara dengungan di dekat telinga. Kenapa begitu?

Salah satu alasannya adalah terpikat hawa panas tubuh.

Telinga memiliki suhu yang mendekati suhu inti tubuh manusia.

Suhu di telinga adalah yang paling konstan dan tinggi.

Oleh karena itu, nyamuk suka mondar-mandir di sekitar telinga.

Selain itu, nyamuk juga tertarik dengan bau karbondioksida.

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 4 SD Tema 5, Mengapa dan Sejak Kapan 10 November Diperingati Sebagai Hari Pahlawan?