Find Us On Social Media :

Chika Jessica Nekat Lamar Artis Ganteng Ini di Depan Umum, Begini Ekspresinya saat Ditolak hingga Disebut Nakal Oleh Pria Dambaannya!

By Novita, Rabu, 30 November 2022 | 18:02 WIB

Song Joong Ki dan Chika Jessica.

Grid.ID - Artis cantik Chika Jessica baru-baru ini nekat melamar artis ganteng ini di depan umum.

Lama menjadi idola, Chika Jessica langsung mengajak sang artis ganteng untuk menikah.

Namun, ajakan menikah Chika Jessica pada artis ganteng itu justru membuat banyak orang tertawa..

Bagaimana tidak, artis ganteng itu dengan tegas menolak lamaran Chika Jessica.

Artis ganteng yang dimaksud adalah Song Joong Ki.

Sebagaimana diketahui, artis asal Korea Selatan itu mengadakan fans meeting di Jakarta baru-baru ini.

Ia berada di Jakarta untuk menghadiri even brand lokal yang salah satunya diselenggarakan oleh pasangan artis Felicya Angelista dan Hito Caesar.

Meet and greet aktor Korea Selatan itu digelar pada, Sabtu (25/11/2022) lalu.

Tak hanya dihadiri para penggemar, sejumlah artis Tanah Air turut menjadi bintang tamu.

Mulai dari pedangdut Ayu Ting Ting, Ashanty, YouTuber Ria Ricis, hingga Chika Jessica turut hadir.

Suasana acara tersebut kian meriah ketika Chika Jessica beraksi.

Baca Juga: Dulu Wara-wiri Layar Kaca hingga Jadi Co-Host Deddy Corbuzier, Terungkap Keberadaan Chika Jessica yang Kini Sedang Dihadapkan Pada Ujian Hidup: Telat Penanganannya...

Dengan beraninya, ia meneriaki Song Joong Ki dan mengajak sang aktor untuk menikah.

"Gyeolhon Haja oppa," teriak Chika dikutip Grid.ID dari unggahan Instagram @k_dramanews, pada Rabu (30/11/2022).

Aksi kocak Chika Jessica itu seketika mematik perhatian penonton.

Begitu pun dengan Song Joong Ki yang langsung melihat ke arahnya.

Teriakan yang berartu 'Nikah Yuk' itu pun langsung mendapat jawaban dari Song Joong Ki yang sempat terlihat kebingungan.

"No, thank you," kata mantan suami Song Hye-kyo itu.

Penolakan tersebut seketika membuat penonton tertawa.

Sementara Chika tampak begitu muram usai pernyataan cintanya ditolak mentah-mentah.

"You're so cheeky," ujar Song Joong Ki sembari menunjuk Boy William.

Video ungkapan hati sang artis pada Song Joong Ki itu pun seketika mencuri perhatian publik.

Penolakan aktor 37 tahun tersebut membuat sejumlah netizen ikut terbahak-bahak.

Baca Juga: 'Hampir Gue Bikin Story' Alami Kejadian Tidak Enak Ketika Bawa Sang Ibu Berobat, Chika Jessica Akui Hampir Marah-marah di Instagram

Kendati begitu, ada pula netizen yang memuji keberanian Chika dalam mengutarakan ajakan menikah tersebut.

"[Chawooki/j.m]

Tingkat PD_nya Chika perlu diapresiasikan

Chika: nikah yukkk..Duren: ooooohhhhhhhhh...no, thank youNetizen : Hwaakakakaka

Apalagi kitaa yg ngomong

Yahh, minimal cantiknya harus setara dengan Song Hye Kyo atau Jeon Yeo Been

Tapi salut sama Chika yg udah mewakili perasaan dari istri² online akang duren

Next time, ada yg mau coba kyk Chika gk?," tulis @k_dramanews.

aghniiee Bahagia nya chika pernah ngelamar kapt. yoo

wien_rohaenina Seenggak nya ada cerita.. Pernah di tolak akang duda premium

showieblack Ga lucu, kesannya artisnya penggoda

v43_ass Sekelas SHK aja di dah di tendang

noph_nophvie Bercandanya Kepedean...

fenny_verdiyani Sangat mewakili para kaum halu sepertiku trimakasih mba chika.

(*)