Find Us On Social Media :

Profil Kukuh Adi, Komika Jebolan SUCI yang Sukses Bikin Denise Charista Ngamuk hingga Walk Out dari Podcast, Pernah Kuliah di Skotlandia!

By Mentari Aprelia, Kamis, 1 Desember 2022 | 13:37 WIB

Potret Denise Chariesta dan Kukuh Adi

Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia

Grid.ID - Komika Kukuh Adi mendadak menuai perhatian netizen setelah berhasil membuat Denise Chariesta emosi hingga walk out dari podcast-nya.

Ya, Denise Chariesta yang belakangan populer dengan aksinya yang membongkar aib hubungannya dengan pria berisial RD yang diduga Regi Datau, dibuat mati kutu dengan celetukan Kukuh Adi.

Terpantau dari akun Instagram @lambegosiip, Kamis (1/12/2022), Kukuh Adi beberapa kali melancarkan sindiran menohok pada Denise.

Saat membicarakan soal pakaian, Kukuh mendadak menyindir orang yang ingin dipandang baik, tapi hatinya jahat.

Ia pun membuat Denise kesal saat menyebut bahwa orang 'normal' tak akan tertarik atau naksir dengan Denise Chariesta.

Puncaknya, selebgram itu memilih walk out saat disebut Kukuh norak lantaran pamer saat liburan ke luar negeri.

Aksi Kukuh ini pun membuatnya banjir pujian netizen.

Pasalnya, sebelumnya Denise lah yang lebih sering menyindir orang hingga membuat lawan bicaranya mati kutu.

"Mantap ya kukuh berani mengalahkan Denis banyak host yg selalu megalah dgn Denis karna dia selalu benar orang lain selalu salah. I'm proud of you to turn her down," tulis @jasminemarianne70.

Baca Juga: Tak Ciut Diserang Teman Istri RD hingga Terancam Diboikot TV, Denise Chariesta Tegas Ogah Hentikan Aksinya: Gue Gak Takut!

"Pak RT RW Pak lurah pak camat... beserta seluruh warga komplek perumahan... mengucapkan terimakasih banyak bang...mewakili banget..lega rasa nya... ngadepin perempuan gila kaya gini emang harus kaya gini," tutur @anitasetiaone0.

Sukses bikin Denise Chariesta ngambek, tentu banyak yang penasaran dengan sosok Kukuh Adi.

Berikut profil Kukuh Adi yang merupakan komika jebolan ajang Stand Up Comedy Indonesia dikutip dari Kompas.com, Kamis (1/12/2022).

Memiliki nama lengkap Kukuh Adi Danisworo, komika yang satu ini lahir pada 17 Oktober 1988.

Ia menjalani pendidikan sarjananya di Universitas Bina Nusantara (Binus) sejak 2008 hingga 2012.

Di sela aktivitas kuliah, Kukuh menyalurkan hobi di hadapan teman-temannya di Binus.

Seiring waktu berjalan, hal ini mendorongnya untuk memberanikan diri menjajal open mic pertama di Comedy Cafe Kemang, Jakarta Selatan (Jaksel).

Persona Kukuh sebagai komika pun terbilang unik.

Dalam setiap pertunjukan, ia selalu mengangkat isu sosial dan politik.

Kukuh juga tak segan mengutip tema “tepi jurang” bergaya ironi atau sindiran sebagai punchline-nya.

Kukuh juga aktif di YouTube sejak 2014.

Baca Juga: Gak Meletoy Diamuk Denise Chariesta Imbas Batal Tayangin Konten, Denny Sumargo Akui Ogah Gegabah: Hanya Demi Cuan, Saya Pikir Sayang

Kala itu, ia bergabung dalam Komtung TV dengan program Minta Digampar.

Tetap dengan ciri khasnya, Kukuh dalam konten tersebut konsisten mengangkat isu-isu sosial.

Ia juga tak sungkan mengkritik orang yang melanggar peraturan, mulai dari pengguna motor yang melawan arah hingga premotor pelintas trotoar.

Menariknya, Kukuh mengkritik secara langsung dengan gaya menjengkelkan.

Gaya eksentrik itulah yang kerap membuat banyak orang pengin "menggampar" dirinya.

Lulus dari Binus, ia melanjutkan pendidikannya di University of Aberdeen, Skotlandia pada 2015-2016.

Setelah 11 tahun malang-melintang di dunia Stand-up Comedy, Kukuh akhirnya mencoba peruntungan dengan mengikuti SUCI X di Kompas TV pada 2022.

Ia pun berhasil mengantongi golden ticket sehingga dapat melaju hingga babak “Show” untuk close mic di Show 2 SUCI X.

Kini, Kukuh Adi melanjutkan kariernya di dunia hiburan Stand Up Comedy Indonesia dengan gabung bersama Trusty Comedy, salah satu bagian dari Trusty Talent Management KG Media. 

 (*)