Find Us On Social Media :

Kaesang Pangarep Siap Lepas Masa Lajang dengan Erina Gudono, Wali Kelas Semasa SMP Berikan Doa Menyentuh Untuk sang Murid

By Annisa Marifah, Selasa, 6 Desember 2022 | 09:19 WIB

Wali kelas Kaesang Pangarep di SMP Negeri 1 Kota Solo, Koesnaedi Prabowo

Astana Girilayu sendiri terletak di Gunung Lawu, Desa Girilayu, Kecamatan Matesih, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah (Jateng).

Astana Girilayu merupakan makam trah Mangkunegara atau raja-raja Pura Mangkunegara.

Hadi Suyanto, juru kunci Astana Girilayu mengungkap alasan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono mengunjungi Astana Girilayu.

Keduanya datang untuk berziarah ke makam-makam.

"Mereka diajak Pak Lilik nyekar di Girilayu dan Mengadeg, selain itu, belum pernah tokoh maupun pejabat yang datang ke sini," kata Hadi.

Kaesang dan Erina pun berkunjung untuk berdoa dan menabur bunga.

"Prosesinya hanya tabur bunga. Kami hanya mendampingi tapi di luar, setiap makam sekitar 10 menit," ujar Hadi.

Dilansir Grid.ID dari TribunSolo.com pada Selasa (6/12/2022), wali kelas Kaesang Pangarep semasa SMP ikut berbahagia mendengar kabar pernikahan muridnya ini.

Koesnaedi Prabowo, Wali Kelas Kaesang di SMPN 1 Solo ini mendoakan agar pernikahan Kaesang lancar dan diberkahi.

"Mendoakan semoga semuanya lancar, nanti pernikahannya bisa Sakinah Mawadah Warahmah," ucap Edi.

Baca Juga: TERUNGKAP! Begini Detail Persiapan Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Ternyata Pakai Adat Jawa yang Sederhana dan Elegan