Find Us On Social Media :

Viral Dokter Magang di Perkotaan Digaji Hanya Rp 1,1 Juta, Petisi untuk Kemenkes RI Jadi Upaya Gerilya?

By Novita, Kamis, 15 Desember 2022 | 14:12 WIB

Arti Dokter.

Grid.ID - Baru-baru ini viral di Twitter, protes tentang bantuan biaya hidup di program internship (magang) 2023 yang didapati penurunan.

Pasalnya, 'gaji' untuk dokter magang berdasarkan aturan kemenkes RI menurun dari Rp 3,5 juta menjadi hanya Rp 1,1 juta di perkotaan.

Sementara 'gaji' dokter magang di daerah terpencil menjadi lebih besar dari tahun sebelumnya.

Besaran 'gaji' dokter internship itu jadi sorotan usai seorang dokter bedah tulang Asa Ibrahim membuat cuitan di Twitter miliknya.

“Haloo @KemenkesRI mohon dipertimbangkan ya, terkait gaji/bantuan hidup dokter internship yang turun untuk penempatan di beberapa daerah hingga tinggal 1.1 juta! Luar biasa jauh di bawah UMR untuk daerah mana pun di Indonesia. Segitu murahnya kah harga kerja dokter?” tulis akun @asaibrahim, Rabu (14/12/2022).

Bantuan biaya hidup (BBH) untuk dokter magang tersebut bahkan lebih kecil daripada BBH di tahun 2012 silam.

“Buat yang belum tahu, dulu tahun 2012 saat saya lulus dokter dan bertugas sebagai dokter internship BHD/gajinya itu Rp1,2 juta dan dibayar tiap 3 bulan sekali. Seiring waktu meningkat, jadi Rp2,5 juta kemudian Rp3,5 juta sekitar 2 - 3 tahun kemudian. Sekarang malah mau diturunin lagi, bahkan jadi Rp1,1 juta coba,” cuitnya lagi.

Ibrahim juga memaparkan adanya subsidi silang yang menyebabkan besaran gaji dokter di kota menurun, sementara di daerah naik.

"Katanya ada smcm subsidi silang, jadi gajinya tdk flat sama di semua daerah, tp di tempat terpencil lebih tinggi ad yg sampe 6 jt, tapi di kota ya 1 jt aja gitu konsepnya katanya.

Kenapa engga yg di daerah ditambah aja, tapi yg di kota jangan di potong dari 3.5 jt jadi 1 jt?" cuit @asaibrahim.

Meski sadar BBH bukanlah gaji melainkan hanya bantuan dari Kemenkes, tetapi ia cukup merasa kecewa lantaran penurunan nominal tersebut.

Baca Juga: Alami Sakit Tulang Leher, Nikita Mirzani Rutin Cek Kesehatan 3 Kali Seminggu Selama di Rutan Serang

"Saya cukup paham bhwa BBH ini dibilangnya "bukan gaji", tpi bantuan aj dri kemenkes.Jadi ya mmg ga ikut UMR ato apa.

Tapi maaf, ini dokter sudah lulus ujian, punya ijazah, bekerja, menanggung resiko, memberikan pelayanan, untuk dpt "bayaran" hanya 1 jt saya rasa sgt miris," ungkapnya lagi.

Mengingat, program intenship menjadi satu kewajiban bagi dokter untuk mendapat Surat Tanda Registrasi (STR) sebagai tanda sertifikat kompetensi.

Kalo mmg program dokter internship adalah sesuatu kewajiban,untuk nantinya dokter berhak dapat untuk dapat STR yg beneran, ya tolong kasih penghidupan yg layak.

"Karena mereka statusnya sudah lulus, sudah jadi dokter, bukan mahasiswa lagi/koas lagi," tegasnya.

Ditambah lagi, dokter internship tidak bisa melakukan pekerjaan tambahan untuk menambah penghasilan.

"Dan ini dokternya ga bisa mau kerja tambahan jadi dokter di tempat lain apa gmna, soalnya STR nya hanya berlaku utk praktek di tempat yg sudah ditentukan.

Dan ini status kerjanya adalah FULLTIME ya.

Kalo mau nambah penghasilan ya kaya tmn saya dulu, shift jadi kasir alfamart," ungkapnya.

Alhasil, petisi untuk menaikkan gaji dokter internship dinilai perlu untuk dilakukan.

"Silahkan untuk dokter2 internship dan yang akan internship," cuit @asaibrahim membalas komentar akun @change.org.

Baca Juga: Diadaptasi dari Doctor Foster, Begini Cara Adinia Wirasti Mendalami Karakter Dokter Sekar di Serial Mendua

Namun, hingga artikel ini dibuat, belum ada petisi terkait hal tersebut.

Meski begitu, banyak netizen yang ikut dibuat heran dengan keputusan pemerintah terkait besaran BBH dokter internship.

@cansdos Kenapa ga disamain minimal kayak umr masing2 daerah sihh?? Kalau bisa ditambahkan biaya dinas kayak PNS. DOKTER ITU PROFESI YAAAAAA, ini perhitungannya darimana coba, coba dibeberin coba!!!

@Lisaumami Ini luar biasa tega.. bbh cm 1.1jt, hidup dmn pun ga akan cukup.. mana ga boleh ngebengkel di tempat lain???? udahlah tua2 di kampus, lulus bukannya ngurangin beban keluarga malah masih jd beban org tua..

@orithiia Iya dok sedih sekali, tujuan pemerataan tapi kesejahteraan dokternya gak diperhatikan pdhal beban dan tugasnya berat tapi gajinya bahkan gak sampe umr

@lelyzzl 1jt bisa buat apa.. 1 jt buat bayar kosan juga kurang, harga bensin naik, apa2 mahal. Mau minta ortu juga malu karena status udah kerja, udah jadi dokter, bukan mahasiswa lagi

@mabatwitland Makasih banyak dok sudah up. Besar harapan kami dokter2 lain yg punya followers banyak bisa ikut serta perduli kebijakan kemenkes yg d luar nalar ini.

Viral di media sosial, Kemenkes RI lantas menggelar konferensi pers terkait 'revisi biaya bantuan hidup (BBH) Dokter Internship' pada, Kamis (15/12/2022) ini.

(*)