Find Us On Social Media :

Padahal Seniornya di TNI AD, AHY Bikin Geger Usai Sebut Sosok ini Tak Layak Dijadikan Panutan

By None, Rabu, 21 Desember 2022 | 17:02 WIB

Agus Harimurti Yudhoyono

"Kami tentu sangat menghormati senior-senior dan para pendahulu. Saya juga dulu adalah prajurit, beliau (Moeldoko) juga adalah prajurit, dalam dunia keprajuritan menghormati senior adalah sesuatu yang wajib kita lakukan," tutur AHY.

"Tapi dari para senior pula, saya mendapatkan pelajaran bahwa tidak semuanya bisa menjadi contoh yang baik," kata dia.

Adapun Moeldoko sebelumnya kerap menampik keterkaitannya dalam kisruh yang terjadi di tubuh Partai Demokrat.

Berdasarkan catatan Kompas.com, Moeldoko pertama kali menyatakan dirinya tidak terlibat dalam upaya pengambialihan di Partai Demokrat, pada 1 Februari malam.

Saat itu, Moeldoko mengatakan bahwa ia prihatin terhadap kondisi yang dialami Partai Demokrat dan meminta Presiden Joko Widodo untuk tidak dilibatkan dalam permasalahan tersebut.

"Saya sih sebetulnya prihatin melihat situasi itu karena saya juga bagian yang mencintai Demokrat, begitu," kata Moeldoko saat itu.

"Beliau (Jokowi) dalam hal ini tidak tahu sekali, enggak tahu apa-apa dalam hal isu ini. Jadi itu urusan saya, Moeldoko ini, bukan selaku KSP," ujar dia.

Baca Juga: Digadang-gadang Jadi Penerus Iriana Jokowi Sebagai Ibu Negara 2024, Annisa Pohan Bikin Heboh Usai Kondangan ke Solo, Cantiknya bak Puteri Keraton

Adapun Moeldoko sebelumnya kerap menampik keterkaitannya dalam kisruh yang terjadi di tubuh Partai Demokrat.

Moeldoko juga membantah untuk kedua kalinya ketika Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menuding ia terlibat dalam gerakan kudeta.

"Janganlah menekan-nekan saya. Saya diam, jangan menekan-nekan," sebut Moeldoko, Kamis (25/2/2021) lalu.

Moeldoko juga menegaskan bahwa ia bisa mengambil langkah atas tudingan yang diberikan oleh SBY tersebut.

"Saya ingin mengingatkan karena saya bisa sangat mungkin melakukan apa itu langkah-langkah yang saya yakini. Jadi saya berharap jangan menekan saya," ujar Moeldoko.

Artikel ini telah tayang di Suar.ID dengan judul Tak Ada Takut-takutnya, AHY Blak-blakan Sebut Moeldoko Sosok Senior Yang Tak Baik Untuk Dicontoh: Saya Prajurit Dia Juga Prajurit

(*)