Find Us On Social Media :

Sempat Kritis, Jeremy Renner Akhirnya Sadarkan Diri Usai 2 Kali Dioperasi, Pajang Foto Wajah Babak Belur

By Mia Della Vita, Kamis, 5 Januari 2023 | 10:49 WIB

Jeremy Renner alami kecelakaan.

Grid.ID- Aktor Marvel, Jeremy Renner akhirnya telah sadarkan diri setelah menjalani operasi akibat kecelakaan yang dialaminya beberapa waktu lalu.

Diberitakan sebelumnya, kondisi Jeremy Renner sempat kritis akibat tertabrak kendaraan pembajak salju pada 1 Januari 2023.

Jeremy Renner disebut mengalami blunt chest trauma dan trauma ortopedi yang menyebabkan ia harus segera menjalani operasi.

Syukurnya, pada Selasa (3/2/2022) waktu setempat, kondisi Renner sudah membaik.

Itu diketahui dari unggahan terbaru di akun Instagram miliknya.

Ia mengunggah foto selfie yang memperlihatkan wajahnya yang memar.

Dalam keterangan foto tersebut, ia mengucapkan terima kasih kepada pengikutnya yang sudah mengirimkan doa.

"Terima kasih semua atas doa terbaik kalian. Aku kewalahan untuk mengetik sekarang."

"Tetapi aku mengirimkan cinta untuk kalian semua," tulisnya dikutip dari dailymail.co.uk, Rabu (4/1/2022).

Sehari sebelumnya, aktor berusia 51 tahun ini menjalani dua operasi sekaligus, termasuk memasang pin logam di sekitar kakinya.

Baca Juga: Update Terkini Kondisi Jeremy Renner Usai Tertabrak Kendaraan Pembajak Salju, Masih Kritis Pasca Jalani Operasi

Kini ia sudah sadarkan diri dan berbicara soal kecelakaan yang dialaminya.

Menurut keterangan dari petugas kepolisian wilayah Washoe, kala itu, Renner sedang membantu anggota keluarganya mengeluarkan mobil dari tumpukan salju.

Dia menggunakan kendaraan pengeruk salju seberat 14 ribu pon (6350 kilogram) untuk membantu keluarganya sebelum ditinggal ngobrol.

Saat sedang ngobrol, pembajak salju itu tiba-tiba jalan sendiri.

Renner mencoba menghentikan, tapi ia malah tertabrak.

Syukurnya, tetangganya langsung memberikan pertolongan pertama.

Ia kemudian dibawah ke rumah sakit terdekat menggunakan helikopter.

Petugas mengatakan, tidak ada unsur kejahatan dalam kecelakaan Renner.

(*)