Find Us On Social Media :

Panduan Porsi Makan dan Batas Konsumsi GGL Perhari agar Terhindar dari Hipertensi Seperti yang Dialami Indra Bekti

By Citra Widani, Selasa, 31 Januari 2023 | 20:55 WIB

Ilustrasi makanan sehat yang dapat dikonsumsi untuk menghindari hipertensi.

Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma

Grid.ID - Untuk menghindari penyakit hipertensi seperti yang dialami Indra Bekti, berikut panduan mengenai porsi makan dan batas konsumsi GGL (Gula, Garam, dan Lemak) per hari. 

Sebagaimana diketahui bahwa Indra Bekti jatuh sakit karena hipertensi yang menyebabkan pembuluh darah di kepalanya pecah. 

Apa yang dialami Indra Bekti tentu dapat menjadi pembelajaran penting agar lebih selektif dalam mengkonsumsi makanan dan minuman.

Simak panduan porsi makan sehat yang dianjurkan Kemenkes dan Ahli Gizi.

4 sehat 5 sempurna adalah slogan yang seringkali kita dengar sejak kecil. 

Slogan tersebut mengandung makna bahwa setidaknya setiap orang harus mengkonsumsi makanan yang mengandung protein, karbohidrat, lemak, vitamin, serta mineral.

Namun, slogan tersebut kini telah direvisi menjadi 'Isi Piringku' di mana dalam hal ini, pemerintah ingin mengkampanyekan agar masyarakat fokus pada jumlah makanan yang dikonsumsi dalam satu kali sajian piring. 

Dalam satu piring setidaknya terdiri dari 50 persen buah dan sayur dan 50 persen sisanya terdiri dari karbohidrat dan protein.

Kampanye ini juga menekankan soal pentingnya melakuikan aktivitas fisik setidaknya 30 menit sehari, menjaga kebersihan dengan cuci tangan menggunakan sabun, dan minum air putih setidaknya 8 gelas sehari.

"Sekarang pemerintah sudah tidak menggunakan slogan 4 sehat 5 sempurna karena jumlah yang dikonsumsi lebih penting," ujar Daru Kusuma, ahli gizi RSUD Ibu Fatmawati Soekarno, Surakarta.