Find Us On Social Media :

IIMS 2023 Hadirkan Konser Musik Bertabur Musisi Ternama Indonesia, Tiket Mulai Rp 200 Ribu

By Ragillita Desyaningrum, Jumat, 3 Februari 2023 | 14:39 WIB

Final Line Up Konser IIMS Infinite Live di IIMS 2023 yang akan diselenggarakan di JIExpo Kemayoran, 16-26 Februari 2023.

19 Februari 2023: Project Pop x Alvin Witarsa (Project Popchestra), Dikta Wicaksono, Yovie & Nuno

20 Februari 2023: Vierratale x Re:UNION, Last Child

21 Februari 2023: JKT48, J-Rocks, Reality Club

22 Februari 2023: Yura Yunita, Nadin Amizah, Kunto Aji

23 Februari 2023: The Changcuters x Nidji for Revenge

24 Februari 2023: Parade Hujan, Soegi Bornean, Ananda Badudu x Monita Tahalea

25 Februari 2023: Ari Lasso

26 Februari 2023: Dewa 19 Feat Virzha

Untuk menikmati konser musik ini, pengunjung dikenakan biaya sebesar Rp 200.000 untuk weekdays (Senin sampai Kamis) dan Rp 250.000 untuk weekends (Jumat sampai Minggu).

Harga tiket IIMS Infinite Live ini sudah termasuk dengan harga tiket pameran IIMS 2023 sebesar Rp 50.000 untuk weekdays dan 85.000 untuk weekends.

Bagi pengunjung yang hanya membeli tiket pameran IIMS 2023, penyelenggara akan menyediakan tempat top up untuk menonton konser IIMS Infinite Live.

Baca Juga: Mengusung 'BOOST' IIMS 2023 Targetkan Transaksi hingga Triliunan

Untuk mendapatkan informasi terkini terkait acara IIMS 2023, silakan kunjungi situs www.indonesianmotorshow.com serta akun instagram @iims_id dan @iimsinfinitelive.

(*)