Find Us On Social Media :

GEMPAR Ilmuwan Temukan Alat Bantu Pemuas Diri Wanita Zaman Romawi Kuno, Usianya Sudah 2 Ribu Tahun, Begini Bentuknya

By Grid., Jumat, 24 Februari 2023 | 06:10 WIB

Ilmuwan temukan alat bantu pemuas diri wanita yang diduga dari zaman Romawi kuno, begini bentuknya.

Grid.ID - Heboh penemuan alat bantu pemuas diri wanita atau sex toy yang diduga berasal dari zaman Romawi kuno.

Beberapa ilmuwan kaget dengan penemuan sex toy yang terkubur di sebuah daerah bernama Vindolanda, Inggris.

Alat bantu seks tersebut terbuat dari kayu dengan perkiraan usianya sudah 2000 tahun.

Sementara itu, bentuk dari alat bantu tersebut seperti kelamin pria yang berukuran besar.

Ukuran panjang dari sex toy tersebut yakni 17 cm.

Menurut peneliti, alat bantu tersebut digunakan untuk beragam tujuan pada masanya.

Dikutip TribunStyle.com dari Live Science, para arkeolog sebenarnya mengekskavasi benda tersebut pada 1992.

Pada saat itu para arkeolog menduga benda itu digunakan untuk jimat penangkal kejahatan atau roh halus.

Namun, setelah diteliti lebih lanjut fungsi dari benda tersebut akhirnya terkuak, yakni sebagai alat bantu seks.

Fakta tersebut berdasarkan indisikasi dari bentuk kedua ujung benda tersebut.

Setelah diteliti lebih lanjut, peneliti menemukan ujung bagian benda tersebut telah disentuh secara terus menerus dan posisi memegang alat tersebut seperti halnya dengan memegang alat kelamin pria.

Baca Juga: Dipercaya Jadi Jimat Pembawa Keberuntungan, Mumi Putri Duyung yang Ratusan Tahun Dipuja di Kuil Jepang Akan Diselidiki Para Ilmuwan, Begini Faktanya!