Find Us On Social Media :

Dulu Sombong Tak Takut David Mati Jika Dianiaya, Kini Mario Dandy Nangis Saat Rekonstruksi, Netizen Auto Nyinyir!

By Annisa Marifah, Sabtu, 11 Maret 2023 | 14:29 WIB

Mario Dandy, anak eks pejabat Ditjen Pajak yang jadi tersangka penganiayaan

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah

Grid.ID - Sosok Mario Dandy menuai hujatan saat melakukan penganiayaan sadis terhadap David Ozora.

Mario Dandy sendiri merupakan anak eks pejabat Ditjen Pajak.

Ia mengaku melakukan penganiayaan terhadap David lantaran korban dituding melakukan pelecehan ke pacarnya, AG.

Melansir TribunToraja.com, Mario Dandy sempat mengaku tak takut saat melakukan penganiayaan.

Anak eks pejabat Ditjen Pajak itu tak takut jika David mati.

Ia mengucapkan kalimat "Gue Gak Takut Anak Orang Mati" saat menendang kepala David.

Baca Juga: Bukan Pacar, Mario Dandy Sebut AGH Sebagai Sosok Ini Saat Rekonstruksi

Melansir Tribunnews.com, Mario Dandy dan Shane Lukas datang menghadiri rekonstruksi penganiayaan ini.

Rekonstruksi ini dilakukan di Perumahan Green Permata Residance, Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Jumat (10/3/2023).

Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @viral_seleb pada Sabtu (11/3/2023), beredar video Mario Dandy saat rekonstruksi.

Dalam video itu, Mario Dandy yang mengenakan baju oranye menangis di pinggir jalan.

Mario Dandy sesekali mengelap air matanya dengan masker putih yang ia kenakan.

Netizen pun memberikan komentar dan nyinyiran atas aksi Mario Dandy ini.

"Dia nangis tuh karena dicoret dari KK," tulis akun @sasonohardi.

"Pura-pura nangis itu soalnya ada kamera," tulis akun @danangphardityan.

"Air matamu palsu Suneo, aku tidak percaya," tulis akun @neniahmad.

Baca Juga: David Ozora Sedang Dianiaya, AGH Malah Asyik Lakukan Hal Ini

"Nangisnya cari simpati," tulis akun @afradissa.

"Akting biar hukumannya ringan," tulis akun @raninuarainai890.

(*)