Find Us On Social Media :

Viral Video di WhatsApp yang Bikin Hape Ngelag Hingga Mati Total, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya!

By Ragillita Desyaningrum, Senin, 13 Maret 2023 | 17:37 WIB

Ahli angkat bicara soal video viral di WhatsApp yang membuat hape ngelag dan mati total.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Belakangan ini warganet dihebohkan dengan sebuah video yang banyak beredar di grup WhatsApp.

Sekilas, video tersebut tidak menunjukkan hal yang aneh karena hanya berisi rekaman CCTV di sebuah café.

Mengutip Serambinews.com, video dengan durasi 8 detik itu hanya bisa diputar selama beberapa detik awal saja.

Setelah itu, video tersebut berhenti karena ternyata smartphone kita mengalami lagging hingga akhirnya mati total.

Di sosial media sendiri ada banyak sekali orang yang mengeluhkan hal yang sama setelah memutar video tersebut.

Banyak juga yang menyebutkan bahwa video tersebut merupakan video virtex yang bisa membuat smartphone rusak.

Menanggapi hal ini, seorang praktisi keamanan siber yaitu Alfons Tanujaya memberikan penjelasan akan penyebabnya.

Alfons menyebutkan bahwa video tersebut merupakan video virtex yang dirancang untuk bisa menyebabkan height overflow.

Hal ini menyebabkan arus pemrosesan yang sangat tinggi sehingga ponsel seperti Android tertentu bisa mengalami lag.

“Ini (video Virtex WA) adalah video yang dirancang sedemikian rupa sehingga menyebabkan height overflow dan di ponsel Android tertentu menyebabkan hang atau lag,” kata Alfons dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Cara Membuat Voice Note jadi Status WhatsApp, Begini Trik Bikin SW Kamu Makin Unik

Istilah virtex sendiri merujuk pada ‘Virtual Text’ yang terdiri dari teks atau kode yang dapat membuat arus pemrosesan yang sangat tinggi.

Karena video yang berisikan kode tertentu, hardware atau perangkat keras pada ponsel untuk bekerja secara ekstra.

“Video ini (video Virtex WA) memanfaatkan keterbatasan hardware perangkat Android tertentu, sehingga ketika menampilkan video akan memaksa hardware bekerja di luar batas jangkauannya sehingga menyebabkan hang, lag, atau eror,” ujarnya.

Meski begitu, Alfons menyebutkan bahwa dampak video ini hanya membuat ponsel lag dan mati total saja, tapi tidak melakukan pencurian data.

Nah, untuk mengatasi ponsel yang lag dan mati total ini, Alfons menyarankan untuk menghidupkan kembali (restart) handphone seperti biasa.

Untuk menghindari hal ini lagi, ada baiknya pengguna langsung menghapus video tersebut sehingga tidak mengganggu aktivitas.

(*)