Find Us On Social Media :

Kedua Orang Tuanya Sempat Jatuh Sakit di Waktu yang Bersamaan, Bertrand Antolin Rela Tak Wara-wiri di Layar Kaca Demi Lakukan Hal Mulia Ini

By Novita, Rabu, 15 Maret 2023 | 09:12 WIB

Betrand Antolin dan sang ibu.

Grid.ID - Nama Betrand Antolin pasti sudah tak asing lagi di telinga masyarakat indonesia.

Para penikmat tayangan di televisi pasti tak asing sebab Betrand Antolin merupakan artis peran yang dulu kerap wara-wiri di layar televisi.

Namun, makin ke sini Betrand Antolin justru semakin jarang disorot kamera.

Rupanya, artis kelahiran Jakarta, 14 Juli 1980 itu tengah memiliki kesibukan yang lain.

Artis blasteran keturunan Tionghoa-Riau dan Prancis itu kini tengah disibukkan dengan mengurus kedua orang tuanya.

Hal mulia itu dilakukan oleh Betrand lantaran besarnya kasih sayangnya untuk sang ibu dan ayah.

Betrand tampak menjaga kedua orang tuanya dengan begitu baik.

Seperti baru-baru ini, ia terlihat mengunggah fotonya bersama kedua orang tuanya di Instagram @bertrand1407.

Sang aktor tampak menggandeng ibu dan ayahnya secara bersamaan.

Lewat keterangan yang dituliskannya, Betrand Antolin tampak mengungkap rasa syukurnya.

Hal ini lantaran ia masih bisa membersamai kedua orang tuanya.

Baca Juga: Adik Bertrand Antolin Ditabrak Mobil hingga Terlempar, sang Artis Naik Pitam Gegara Ditawari Uang Damai: Gue Gak Minta Duit!

"Selalu kejepit diantara mereka.. 1 mau ke kiri yg satu minta ke kanan.. ya menang kanan lah emak guaah…"

"Saya selalu berterima kasih kepada Tuhan yg memberikan hamba kesempatan berbakti kepada kedua orang tua..," ungkap @bertrand1407, dikutip Grid.ID, pada Rabu (15/3/2023).

Ia juga berharap agar bisa terus bersama dengan kedua orang tuanya.

"Dan terus saya minta kesempatan setiap malam dalam doa untuk terus d beri kesempatan ini.. Amin…," lanjutnya.

Putra dari pasangan Thierry Robert Juhel dan Jennonica Vernorita itu pun terus mengenang wejangan dari orang tuanya.

"Nyokap dulu bilang .. we dont always have money in our banks but we are never poor—- kita ga selalu punya uang dalam rekening bank tapi kita ga pernah miskin… its true karena apa yg kita punya uang tidak bisa beli tidak bisa bayar..," ungkap Betrand menirukan pesan sang mama.

Betrand pun mengungkap kondisi terkini ayah dan ibunya yang ternyata sempat sakit bersamaan.

"Jalan mereka udah susah .. keduanya butuh kursi roda. Butuh perhatian extra. So if you ask me what im doing.. this is my humble answer.. taking care of them especially my mom.. (Jadi kalau kamu tanya apa yang aku lakukan, jawabanku yang rendah hati, menjaga mereka khususnya mamaku)," terang Betrand Antolin.

Di akhir keterangannya, Betrand pun mengungkap selorohnya.

"Saya macam gorilla kalo di samping si mamah.. eh sebelah kiri bapak gw lebih gede lagii..," pungkasnya.

Baca Juga: Darahnya Mendidih Banyak Konten Kreator Umbar Video Mandiin dan Botakin Wanita ODGJ dan Merendahkan Orang Miskin, Betrand Antolin Beri Sindiran Nyelekit Ini!

Sebagai informasi, Betrand Antolin sempat mengungkap kondisi kedua orang tuanya.

"Bokap jatuh di bath 4 kali, nyokap kemarin abis operasi. Jadi harus dipantau," ungkap Betrand pada September 2022 lalu, dilansir Grid.ID dari YouTube NitNot.

"Lagi diberi cobaan barengan. Jadi belum (syuting) dulu, ngurusin ini dulu," imbuhnya.

Ia pun mengungkap kondisi kedua orang tuanya yang sempat dirawat di rumah sakit bersama-sama.

"Kemarin sempat di rumah sakit barengan, sekarang masa recovery, dua-duanya sudah baik," pungkasnya.

Berbaktinya Betrand kepada kedua orang tuanya itu pun panen pujian dari netizen.

danachristinaofficial I,m happy to see you in the midle both of them..have a happy day's dear..

fifiebuntaran proud of you KoKo Bert.

luluzakaria70 always sweet time with them yaaa @bertrand1407 GBY

anaivlesyllehs You're not alone, Koh. Secapek-capek nya merawat orang tua di masa senja mrk, terutama di saat mrk sakit, akan lebih capek menahan rindu utk bertemu, ketika nanti tiba saatnya mereka tiada.

(*)