Find Us On Social Media :

18 Arti Mimpi Gunung Meletus, Waspada! Bisa Jadi Peringatan Datangnya Bencana hingga Serigala Berbulu Domba

By Mia Della Vita,Grid., Senin, 27 Maret 2023 | 19:57 WIB

Berikut ini adalah arti mimpi gunung meletus menurut Primbon Jawa.

Grid.ID- Berikut ini adalah arti mimpi gunung meletus menurut Primbon Jawa.

Tidak banyak orang yang tahu mengenai arti mimpi gunung meletus.

Walaupun pernah memimpikannya, terkadang orang memilih untuk mengabaikan arti mimpi gunung meletus.

Pasalnya, mimpi ini merupakan salah satu pengalaman tidur paling buruk.

Walaupun begitu, ada beberapa orang yang penasaran dengan arti dibalik mimpi gunung meletus ini.

Lantas membawa pertanda apakah arti mimpi gunung meletus ini?

Menurut Primbon Jawa, arti mimpi gunung meletus secara umum membawa pertanda yang kurang baik bagi si pemimpi.

Diramalkan bahwa akan ada seseorang yang ingin menghancurkan kehidupan Anda. Bisa jadi orang itu dari tempat kerja atau sekitar keluarga anda.

Namun, tidak jarang mimpi gunung meletus memiliki sebuah arti yang baik di dalamnnya.

Bagi anda yang jomblo, bisa jadi ada seseorang dari lawan jenis anda, diam-diam tertarik kepada Anda. Bukan tidak mungkin itu adalah jodoh Anda.

Banyak sekali bentuk mimpi yang berkaitan dengan gunung meletus. Beda kronologi, maka beda pula tafsirannya.

Baca Juga: NGERI! Arti Mimpi Dikejar Lawan Jenis Berdasarkan Psikologi, Ternyata Ungkap Ketakutan Akan Hal Ini

Dilansir dari kanal YouTube Males Baca, berikut adalah penjelasan dari 18 arti mimpi gunung meletus menurut Primbon Jawa.

1. Melihat gunung meletus dan longsor

Jika anda mendapatkan mimpi melihat gunung meletus dan terjadi longsor, maka berhati-hatilah karena akan ada seseorang yang ingin menghancurkan kehidupan sehari-hari anda.

2. Mimpi lari dari gunung meletus (wanita menikah)

Apakah anda adalah wanita yang sudah menikah dan pernah mengalami mimpi tersebut? Maka mungkin ini sebuah kabar baik.

Menurut Primbon Jawa, anda akan bertemu kembali dengan saudara anda yang sudah lama tidak ditemui.

3. Mimpi lari dari gunung meletus (wanita lajang)

Apabila anda adalah wanita lajang dan pernah mengalami mimpi ini, maka itu merupakan sebuah tanda baik.

Dikarenakan, mimpi ini memiliki isyarat bahwa akan ada lawan jenis yang tertarik dengan anda dan jika anda mau membuka diri, bukan tidak mungkin dialah jodoh anda.

4. Mimpi lari dari gunung meletus (pria menikah)

Jika anda pernah mengalami mimpi ini dan anda sudah menikah, maka ini merupakan sebuah pertanda baik bagi anda.

Diartikan bahwa anda akan segera mendapatkan kanaikan jabatan di tempat kerja anda.

5. Mimpi lari dari gunung meletus (pria lajang)

Jika anda adalah seseorang yang sedang melajang dan memimpikan hal ini, itu merupkan pertanda baik.

Hal itu menandakan bahwa anda akan mendapatkan kemudahan dalam mencari pekerjaan dan pemasukkan.

6. Mimpi gunung meletus terus-menerus

Mimpi gunung meletus terus-menerus merupakan suatu pertanda buruk bagi anda, karena akan datang banyak masalah yang susah diatasi dan datang secara bertubi-tubi.

7. Melihat orang-orang melarikan diri dari gunung meletus

Apabila anda pernah mengalami mimpi ini, menurut Primbon Jawa ini merupakan sebuah pertanda orang yang dulu meninggalkan anda, kini datang dan meminta maaf kepada anda.

Baca Juga: Arti Mimpi Ngebut di Jalan Raya Isyaratkan tentang Kebebasan dalam Hidup, Simak Penjelasannya Berikut

8. Melihat gunung meletus dan melihat hewan-hewan melarikan diri

Jika anda mengalami mimpi ini, maka itu bisa jadi pertanda kurang baik, karena akan ada orang yang menagih utang kepada anda atau mencari masalah terkait dengan warisan.

9. Mimpi gunung meletus dan mengeluarkan api

Bagi Anda yang pernah mengalami mimpi melihat gunung meletus dan mengeluarkan api, ini merupakan sebuah pertanda buruk bagi Anda yang mengalaminya.

Mimpi ini menandakan ada sesuatu yang buruk akan menimpa hidup Anda.

10. Mimpi gunung meletus dan mengeluarkan air

Gunung meletus mengeluarkan air tentunya suatu fenomena yang mustahil dan tidak mungkin terjadi, tapi bagaimana jika dialami di dalam mimpi?

menurut Primbon Jawa, ini merupakan pertanda baik. Dikatakan bahwa si pemimpi akan memperoleh rezeki yang besar dalam waktu dekat.

11. Mimpi gunung meletus mengeluarkan asap

Jika Anda mengalami mimpi melihat gunung meletus dan mengeluarkan asap, ini merupakan sebuah pertanda buruk.

Sebab, akan ada yang berbicara buruk tentang diri Anda di belakang dalam waktu dekat ini. Anda perlu berhati-hati dalam melangkah ke depannya.

12. Mimpi gunung meletus dan berhasil selamat

Pernahkah Anda mendapati mimpi terjadi gunung meletus dan berhasil selamat? Mimpi terjadi gunung meletus dan berhasil selamat merupakan sebuah pertanda baik.

Anda akan mendapat bantuan dari seseorang untuk menyelesaikan masalah yang sedang Anda hadapi.

13. Mimpi gunung meletus dan mendengar suara gemuruh

Arti mimpi gunung meletus dan mendengar suara gemuruh, ini menggambarkan Anda memiliki pengaruh besar di dalam pekerjaan yang saat ini Anda jalani.

Anda adalah orang yang paling diandalkan dalam pekerjaan dan Anda merupakan orang penting.

Baca Juga: Arti Mimpi Menuruni Tangga Pertanda Harus Tahan Banting, Bisa Jadi Proyek Gagal, Gebetan Mental

14. Mimpi berlari menghindari letusan gunung

Saat Anda memimpikan berlari untuk menghindari sebuah letusan gunung, ini sebuah peringatan agar Anda selalu berhati-hati dalam menjaga diri. Mimpi ini mengindikasikan adanya orang jahat yang sedang mengincar Anda, baik itu dalam lingkungan pekerjaan atau lingkungan sosial.

15. Mimpi melihat gunung meletus dari kejauhan

Bermimpi melihat gunung meletus dari kejauhan, ini merupakan pertanda Anda akan memulai menjalin hubungan baru dan mendapatkan pekerjaan yang nyaman.

16. Mimpi melihat batu vulkanik dari gunung meletus

Apa makna bermimpi melihat batu vulkanik dari gunung meletus? Mimpi ini mewakili kekuatan dan energi yang telah Anda kumpulkan dan siap digunakan untuk melakukan berbagai tantangan baru.

17. Mimpi melihat lahar gunung meletus

Mimpi melihat lahar gunung meletus menghancurkan kota, ini perlambang dari perubahan besar dalam kehidupan.

Hal itu bisa berupa keputusan-keputusan kritis yang Anda ambil sebelumnya dan baru menampakkan hasilnya.

18. Mimpi melihat orang-orang melarikan diri dari gunung meletus

Apa arti bermimpi melihat orang-orang melarikan diri dari gunung meletus? Mimpi ini merupakan pertanda orang yang dulu telah meninggalkan Anda akan kembali dan meminta maaf.

Demikian penjelasan dari 18 arti mimpi gunung meletus menurut Primbon Jawa yang dapat disampaikan.

Jika anda pernah mengalami salah satu mimpi diatas dan terjadi, maka itu hanyalah sebuah kebetulan semata.

 Baca Juga: Arti Mimpi Piknik di Taman Hijau Simpan Makna Tersembunyi Soal Kebanggaan akan Hal yang sedang Dikerjakan, Berikut Penjelasannya

 

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul 18 Arti Mimpi Gunung Meletus, Waspada! Ada Orang yang Gosipin Anda di Belakang