Find Us On Social Media :

Deretan Barang Rafael Alun Trisambodo yang Disita KPK, Mulai dari Duit THR Pegawai hingga Tas Mewah sang Istri

By Grid., Senin, 3 April 2023 | 06:10 WIB

Rafael Alun Trisambodo

Grid.ID - Rafael Alun Trisambodo mengungkap momen penggeledahan rumahnya oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Rafael Alun Trisambodo juga membeberkan sejumlah barang-barang miliknya yang disita oleh KPK.

Beberapa di antaranya adalah tas mewah milik istri Rafael Alun Trisambodo yang konon KW. Benarkah?

Eks pejabat Ditjen Pajak Kemenkeu, Rafael Alun Trisambodo menyampaikan kekecewaannya saat KPK geledah rumah mewahnya di Simprug, Jakarta.

Awalnya Rafael mengaku ‘welcome’ atas kedatangan KPK untuk melakukan penggeledahan.

"Kami ada di rumah sekitar jam setengah 8 malam datang petugas KPK untuk melakukan penggeledahan," ungkap Rafael, Jumat (31/3).

"Saya welcome, karena dalam pikiran saya tidak ada yang saya sembunyikan," katanya saat diwawancara Kompas.TV

Rafael lantas merinci barang-barang yang disita KPK dari kediamannya, termasuk tas dan perhiasan milik istri Rafael.

"Tas istri saya, ada perhiasan istri saya, cincin dan gelang itu juga disita," ungkapnya.

Rafael juga mengaku uang tunai milik dirinya senilai Rp40 juta ikut disita, padahal sudah disiapkan untuk membayar THR pegawai di rumah.

"Uang saya senilai 40 jutaan yang sebetulanya awalnya untuk pembayaran THR pegawai saya di rumah juga diambil," ungkapnya.

Baca Juga: TEGAS, Hotman Paris Sebut Artis Inisial 'R' yang Diduga Terlibat Kasus Pencucian Uang Bersama Rafael Alun Bukanlah Raffi Ahmad

Pasca ditetapkan tersangka kasus gratifikasi, KPK menggeledah rumah Mantan Pejabat Ditjen Pajak, Rafael Alun Trisambodo.

Tak hanya uang tunai, puluhan tas mewah pun disita dari rumah Rafael.

Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri menyebut telah menyita sejumlah uang tunai dan puluhan tas mewah dari rumah Rafael Alun Trisambodo.

Nantinya hasil sitaan tersebut akan dijadikan barang bukti oleh KPK terkait kasus Rafael.

Mantan Pejabat Ditjen Pajak, Rafael Alun Trisambodo membenarkan sejumlah barang miliknya yang disita KPK.

Rafael menyebut di antara barang yang disita adalah bukti perolehan aset serta sepeda Brompton.

Selain itu, tas mewah dan sejumlah perhiasan milik istrinya juga turut disita KPK.

Namun Rafael mengklaim sebagian besar tas milik istrinya, bukanlah barang asli, melainkan tiruan yang nilainya rendah.

Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul

DERETAN Barang Sitaan KPK dari Rumah Rafael, Uang hingga Perhiasan, Klaim Tas Istri Banyak yang KW

(*)