Find Us On Social Media :

Dulu Perang Dingin, Paman Atta Halilintar Sebut Hubungan dengan Keponakan Membaik, Sudah Bukber dan Diizinkan Main Bareng Ameena

By Citra Widani, Jumat, 14 April 2023 | 08:41 WIB

Paman Atta, Febrian Amanda diundang buka puasa bersama di kediaman Thariq Halilintar.

Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma

Grid.id - Paman Atta Halilintar, Febrian Amanda mengaku sudah kembali berhubungan baik dengan Atta Halilintar. 

Sebagaimana diketahui sebelumnya Febrian dan Atta Halilintar sempat perang dingin karena pihaknya tak terima dengan ucapan sang YouTuber soal masa lalu keluarga.

Meski begitu, Febrian memastikan bahwa saat ini hubungannya dengan pihak Atta Halilintar sudah sangat membaik. 

Atta bahkan mengundang 2 keluarga yakni dari pihak sang ayah dan sang ibu untuk melakukan buka puasa bersama di kediaman Thariq. 

"Alhamdulillah tadi kita bertemu, berkumpul, silaturahim keluarga besar dari kakek Umar Faruq (pihak ibu Atta) dan Atuk Asmid Syam (pihak ayah Atta)."

"Diundang oleh Bang Atta di rumah Thariq," ungkap Febrian, dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Kamis (13/4/2023).

Febrian mengatakan bahwa dalam pertemuan kali ini, semua sepupu-sepupu Atta pun ikut berkumpul. 

Hal ini semakin membuat hubungan terasa hangat dan dekat. 

"Hampir semua cucu-cucu dan anak-anak Atuk dan Kakek hadir hari ini dan suasannya penuh keberkahan."

"Karena kita ada di bulan Ramadan yang mulia," ujar Febrian. 

Kehadiran Ameena tampaknya membuat hubungan 2 keluarga ini semakin kuat. 

Ameena berhasil membuat kakek Atta terhibur dengan kalakuannya yang menggelitik. 

attaBaca Juga: Aurel Hermansyah Dikabarkan Hamil Lagi, Atta Halilintar Buka Suara, Singgung Soal Pamali

"Sempat bermain dengan Ameena, udah bisa jalan dan tumbuh gigi."

"Jadi hiburan banget buat Atuk dan Kakek yang datang tadi."

"Semuanya bahagia, berkah, apalagi ada cucunya yang salehah, Ameena," papar Febrian. 

Saat disinggung soal permasalahan masa lalu keduanya, Febrian menyebut bahwa hal tersebut wajar terjadi antara keluarga.

Meski begitu, semua pihak berhasil menyelesaikannya dengan baik tanpa berlarut-larut. 

"Alhamdulillah, semua tidak ada perbedaan pendapat, semua baik-baik saja."

"Dan biasa terjadi hal-hal kecil, yang sudah kita lupakan dan semua ada hikmahnya."'

"Semua menjadikan kita makin sayang, makin dekat, dan Insya Allah semakin mencari keberkahan di dunia dan akhirat," beber Febrian.

 (*)