Find Us On Social Media :

Bikin Malu! Bupati Sula Ditagih Utang Rp 85 Juta saat Blusukan ke Pasar, Pedagang Ini Murka Uangnya 2 Tahun Tak Dikembalikan

By Widy Hastuti Chasanah, Minggu, 16 April 2023 | 17:53 WIB

Bikin Malu! Bupati Sula Ditagih Utang Rp 85 Juta saat Blusukan ke Pasar, Pedagang Ini Murka Uangnya 2 Tahun Tak Dikembalikan

Grid.ID - Baru-baru ini viral Bupati Sula Maluku Utara ditagih utang Rp 85 juta saat blusukan ke pasar.

Blusukan ke pasar, Bupati Sula ditagih utang oleh pedagang sembako.

Pedagang sembako ini murka lantaran uangnya Rp 85 juta belum dikembalikan selama 2 tahun.

Video itu viral di berbagai media sosial salah satunya diunggah di akun @yuni.rusmini.58 pada (14/04/2023).

Di unggahan itu, Bupati Sula, Fifian Adeningsih Mus tampak sedang blusukan ke pasar.

Ia diketahui sedang menyidak harga sembako jelang lebaran 2023.

Namun siapa sangka, saat menghampiri salah satu kios, Bupati Sula itu malah diteriaki pedagang sembako.

Pedagang sembako itu juga marah dan melabrak sang bupati.

"Dua tahun lebih, mana janji-janji mu itu. Janji manis, sampai kasi nomor hape. Dua bulan kemudian beta di blokir,"

"Sepatu mengkilat, uang tak ada. Kameja putih celana kain beta bisa beli di pasar," katanya."

"Ngggak tanggung jawab," teriak pedagang itu.