Find Us On Social Media :

3 Shio dengan Daya Tarik Paling Memukau, Punya Tampang Menawan dan Sikap Idaman

By Ragillita Desyaningrum, Selasa, 18 April 2023 | 13:57 WIB

Inilah 3 shio dengan daya tarik paling memukau. Shio kamu masuk nggak?

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Dari 12 shio menurut astrologi China, ada 3 shio dengan daya tarik paling memukau.

3 shio ini bukan hanya punya paras menawan, tapi juga sikap baik yang menjadi idaman semua orang.

Apakah shio kamu termasuk dalam 3 shio dengan daya tarik paling memukau?

Simak prediksi tentang 3 shio dengan daya tarik paling memukau berikut ini yang dikutip dari Sonora.id.

Shio Tikus

Melansir Tribunnews.com, shio tikus adalah mereka yang lahir pada tahun 1960, 1972, 1984, 1996, 2008, dan 2020.

Mereka adalah pribadi yang memiliki rasa tanggung jawab yang kuat dan selalu bekerja dengan tekun.

Selain itu, shio tikus juga dikenal murah hati dan baik hati terhadap orang lain tanpa pandang bulu.

Kehadiran mereka dalam sebuah lingkungan membuat orang-orang di sekitarnya merasa nyaman dan santai.

Walau tidak berdandan, shio tikus juga selalu terlihat segar dan menawan dalam kesederhanaan penampilannya.

Baca Juga: 4 Shio yang Harus Pontang-panting Cari Pasangan karena Punya Tabiat Buruk yang Bikin Ilfeel, Ada Kamu?

Shio Kelinci

Shio kelinci yang lahir pada tahun 1951, 1963, 1975, 1987, 1999, dan 2011 merupakan salah satu shio dengan daya tarik memukau.

Mereka memiliki sikap yang halus dan baik hati sehingga memiliki daya tarik yang sangat kuat dan menjadi pusat perhatian.

Sedangkan para pria dengan shio kelinci sering meninggalkan kesan yang baik dengan mendamaikan orang lain,

Shio Kuda

Shio kuda adalah mereka yang lahir pada tahun 1954, 1966, 1978, 1990, 2002, dan 2014.

Mereka yang lahir dengan shio kuda cenderung punya ketertarikan pada banyak hal yang membuatnya terlihat cemerlang.

Selain pintar dan berbakat, shio kuda juga selalu bersemangat, antusias, dan mudah mengarahkan atau memotivasi orang lain.

Dalam sebuah kelompok, shio kuda sering menjadi inti yang melindungi orang-orang yang merendahkan diri sendiri.

Tak heran, shio kuda yang memiliki daya tarik memukau ini menjadi idaman bagi orang-orang di sekitarnya.

(*)