Find Us On Social Media :

Muka Mulus Bak Boneka Barbie Hidup, Celine Evangelista Banjir Pujian di Acara Dahsyat Awards!

By Marsha Ayu, Rabu, 31 Mei 2023 | 15:05 WIB

Intip penampilan Celine Evangelista di acara Dahsyat Awards 2023!

Grid.ID - Wajah cantik Celine Evangelista, kerap menuai pujian dari netizen.

Wanita blasteran Indonesia Italia ini, memang memiliki paras cantik yang tak perlu diragukan lagi.

Bahkan, tak jarang jika janda Stefan William ini kerap disebut sebagai barbie hidup dari para netizen.

Penampilan bak barbie hidup Celine Evangelista kembali terlihat dalam acara penghargaan Dahsyat Awards 2023 beberapa hari lalu.

Dalam acara tersebut, Celine Evangelista terlihat tampil maksimal dengan wajah mulus dan memikat yang diselimuti makeup spesial.

Tak hanya itu, artis cantik ini juga mengenakan dress unik yang tak biasa ditemukan, loh!

Penasaran ingin lihat seperti apa penampilannya?

Yuk, simak selengkapnya!

Baca Juga: Wika Salim Manggung Pakai Rok Mini yang Memaksimalkan Keseksiannya, Body Goals Jadi Sorotan!

Dalam acara penghargaan tersebut, Celine Evangelista tampil mengenakan dress warna-warni yang tampak dibuat menggunakan kain perca.

Tak hanya memiliki warna berbeda, dress Celine Evangelista ini juga memiliki motif berbeda yang mendukung opini di atas.

Keunikan kembali terlihat, pada bagian pundak dress Celine Evangelista.

Bagian pundak dress Celine Evangelista tampak menggembung dan transparan, sehingga memperlihatkan lengannya.

Namun walau memiliki bentuk unik, dress Celine Evangelista ini tetap berhasil memaksimalkan penampilan sang selebriti.

Lalu, tak lupa digunakan high heels dengan warna shocking pink yang sesuai dengan warna dress yang dikenakan.

Kemudian kita beralih pada riasan wajah Celine Evangelista nih, sobat Grid.

Sang selebriti memercayakan riasan wajahnya kepada Make Up Artist Lorita Young.

Dipilih makeup yang didominasi warna pink pada beberapa bagian wajah Celine Evangelista.

Baca Juga: Gaya Ibu-ibu Shandy Aulia Saat Nganter Anak Sekolah Modis Banget, Gak Kalah Sama ABG!

Pink muda terlihat pada bagian eyeshadow, peach pada bagian pipi, serta juicy pink di bagian bibir Celine Evangelista.

Lalu, berbagai makeup tambahan lainnya ikut memaksimalkan wajah cantik alami sang selebriti.

Diunggah di akun Instagram pribadi Celine Evangelista, potret cantik sang selebriti tampak banjir pujian, loh!

"Ratunya barbie menurutku Kak soalnya barbie doll aja kalah cantiknya sama Celine" komentar @wuri_handayani2020.

"Parah cantiknya ini mah" komentar @paulineakaitora.

"Sll seyum cantik ga neko2 cantik alami" komentar @tinisuradi.

"Kaya masih gadis cantik bamget" komentar @syaa.e_o.

Baca Juga: Raline Shah Tampil Memesona Kenakan One-Shoulder Dress Dalam Event Global, Mejeng Bareng Tokoh Dunia!

(*)