Find Us On Social Media :

INNALILAHI, Anak Nathalie Holscher Dilarikan ke IGD Usai Kejang dan Panas Tinggi, Aksi Mantan Sule Ini Malah Kena Hujat Netizen

By Widy Hastuti Chasanah, Minggu, 2 Juli 2023 | 16:00 WIB

INNALILAHI, Anak Nathalie Holscher Dilarikan ke IGD Usai Kejang dan Panas Tinggi, Aksi Mantan Sule Ini Malah Kena Hujat Netizen

Grid.ID - Innalilahi, kabar kurang mengenakkan datang dari artis sekaligus mantan Sule, Nathalie Holscher.

Pasalnnya, anak Nathalie Holscher baru saja dilarikan ke IGD.

Anak Nathalie Holscher dilarikan ke IGD usai alami kejang hingga demam tinggi.

Namun siapa sangka, Nathalie Holscher justru panen kritikan usai umumkan kabar kurang mengenakkan tersebut.

Hal itu bermula dari cuitan Nathalie yang diunggah ulang oleh akun @lambe_turah pada (01/06/2023).

Di unggahan itu, Nathalie Holscher mengunggah beberapa foto putra tercintanya.

Di foto itu, putra Nathalie, Adzam Andriansyah Sutisna tampak terbaring lemah di rumah sakit.

Ia terlihat kesakitan hingga mulutnya berbusa.

Rupanya, Adzam tengah demam tinggi hingga akhirnya dilarikan ke rumah sakit.

Nathalie mengaku hancur saat melihat putranya jatuh sakit

"Ya, Allah hancur hati aku ya Allah, pertama liat anak panas tinggi, tadi di rumah tiba-tiba mata naik ke atas bibir keluar busa, aku langsung bawa ke rumah sakit, hancur hati ibu nak, nggak tau rasanya kayak gimana," imbuhnya.

Baca Juga: Anak Nathalie Holscher Masuk IGD Gegara Kejang sampai Mulut Keluar Busa, Reaksi Sule Justru Bikin Kecewa: Gak Patut Dicontoh

Siapa sangka, Nathalie juga mengunggah chat whatsapp yang diduga dengan mantan suaminya, Sule.

Chat itu diunggah Nathalie lantaran kesal dengan reaksi Sule.

Dalam chat itu, Sule mengaku belum bisa langsung menjenguk putranya lantaran ada pekerjaan.

Namun, Sule akan segera menjenguk anaknya saat urusan sudah selesai.

"Masih di IGD ini kang, belum masuk kamar," tulis Nathalie Holscher dalam cuplikan pesan yang diunggah di Instagram Stories.

"Oke Ti mandi dulu gue. Nanti kabarin kalau sudah dapat kamarnya," kata Sule lagi.

"Iya kang, ini masih dicari kamarnya," ujar Nathalie.

"Gue ngerjain endorse dulu. Habis jumatan paling ke rumah sakit," imbuh Sule yang diiyakan oleh Nathalie.

Nathalie pun menilai mantan suaminya masa bodoh saat putranya jatuh sakit.

Ia lantas memberi pesan agar para ayah tidak bersikap demikian saat anak jatuh sakit.

Menurutnya, kasih sayang itu bukanlah sekadar materi melainkan waktu dan perhatian.

"Astagfirullah! Ngerjain endorse dulu dan habis Jumatan. (Perasaan nggak pernah tuh lihat dia jumatan selama bareng-bareng)," ucap Nathalie Holscher.

Baca Juga: Anak Demam Hingga Keluar Busa, Nathalie Holscher Geram Hingga Istighfar dengan Perilaku Sule yang Dahulukan Hal Ini

"Tidak patut dicontoh ya para Bapak-Bapak di luar sana. Jangan pernah se-masa bodo itu ya sama anak. Kasih sayang ke anak bukan cuma materi!!" beber aktris 30 tahun ini.

Melihat chat Nathalie itu, netizen justru ramai memberi kritikan.

Netizen heran mengapa Nathalie masih sempat membuat postingan itu saat anaknya sakit keras.

Netizen juga menyarankan agar Nathalie tak sering membuka masalah pribadi ke publik.

"Cara menyelesaikannya cukup sama kang Sule,ajuin klo keberatan dengan sikap kang Sule yg spt itu. Kalau di share di medsos,tentu bukan penyelesaian dan bisa jadi masalah baru," tulis akun @keb***.

"Jangan di contoh ya para ibu² di luar sana, mulut anak sudah berbusa, masih sempat² di foto dan di post," imbuh akun @imr***.

"Harusnya sih klo mslh kaya gitu jngn jadiin komsumsi publik, klo ga suka bilang langsung ke orng nya, jngn sampe publik tau, apalagi kalian ber2 sama artist, harusnya klo udah dewasa bisa mikir sih," timpal akun @mun***.

(*)