Find Us On Social Media :

Punya Rumah Mewah Rp 5 Miliar di Tengah Kuburan, Inilah Sosok Sertu Agus, Anggota TNI yang Kantongi Penghasilan Rp1 Miliar Sebulan!

By Grid., Senin, 24 Juli 2023 | 05:30 WIB

Inilah sosok Sertu Agus yang punya rumah megah di tengah kuburan.

Grid.ID - Penampakan rumah mewah milik Sertu Agus, anggota TNI viral di media sosial.

Pasalnya, Sertu Agus memiliki rumah mewah senilai Rp 5 miliar yang terletak di tengah kuburan.

Lantas siapakah sosok anggota TNI Sertu Agus yang miliki rumah mewah di tengah kuburan itu?

Inilah sosok Sertu Agus RA, anggota TNI yang kaya raya punya rumah mewah di tengah kuburan.

Tak main-main rumah Sertu Agus RA ternyata bernilai Rp 5 miliar.

Rumah mewah yang tertelak di tengah kuburan tersebut memiliki 12 kamar dan tujuh toilet.

Usut punya usut, rupanya penghasilan Serty Agus RA dalam sebulan mencapai Rp 1 miliar.

Pantas saja ia dengan mudah memiliki rumah mewah yang berlokasi di Kuningan, Jawa Barat tersebut.

Lantas siapa sebenarnya Sertu Agus RA ini?

Lalu dari mana penghasilan Rp 1 miliar yang ia dapatkan selama sebulan itu?

Sertu Agus RA adalah anggota TNI Kodim 0615/Kuningan.

Baca Juga: VIRAL Rumah Mewah Senilai Rp 5 M di Tengah Kuburan, Ternyata Pemiliknya Anggota TNI, Penghasilannya Rp 1 M Gegara Usaha ini

Sertu Agus RA sempat mencuri perhatian lantaran penghasilanya bisa mencapai Rp 1 miliar per bulan.

Terungkap, selain sebagai sebagai anggota TNI, Agus RA pun memiliki usaha sendiri di bidang khitanan.

Diketahui, Sertu Agus RA telah menjual alat khitan modern ke berbagai negara.

Sehingga tak heran ia memiliki rumah mewah hingga penghasilannya yang mencapai Rp 1 miliar setiap bulannya.

Diketahui, hingga kini Sersan Agus RA telah menyebarkan usaha penjualannya tersebut ke 64 negara.

Awal mula usahanya pun mulai terungkap.

Diketahui, hal itu bermula dari membantu memperbaiki alat khitan saat ada sebuah acara khitanan masal.

Kemudian setelah membantu memperbaiki alat khitan saat itu, ia pun memulai usahanya sendiri.

Sersan Agus RA pun membuat alat khitan tersebut sendiri bukan plagiat dari yang sudah ada.

Tanggapan Dandim 0615/Kuningan

Baca Juga: Tergiur Travel Murah untuk Mudik, Anggota TNI Ini Bernasib Nahas, Mata dan Mulut Dilakban dan Uang Amblas!

Komandan Kodim 0615/Kuningan, Letkol Inf Bambang Kurniawan, sempat berkunjung langsung ke rumah Sertu Agus RA.

Bambang Kurniawan menyebutkan selain sebagai anggota TNI Kodim 0615/Kuningan, Agus juga menjadi seorang pengusaha alat khita .

Sebelumnya Agus bertugas sebagai anggota TNI di Koramil setempat.

Saat tiba di lokasi rumah mewah, Dandim Letkol Inf Bambang Kurniawan bersama rombongan mendapat sambutan.

Ia dan rombongan berkeliling ke sejumlah ruangan di rumah tersebut.

Termasuk di ajak melihat langsung ruang produksi atau tempat pembuatan alat khitan modern.

"Dengan keterampilan hingga memiliki usaha penjualan alat khitan laser Sonic, kami tentu bangga terhadap kemandirian yang dilakukannya," ujar Bambang.

Bambang Kurniawan menambahkan bahwa usaha yang didirikan Agus banyak memberikan kontribusi yakni membuka lapangan kerja di wilayah setempat dari berbagai kalangan.

Terutama emak - emak yang terlibat sebagai pekerja alias tukang jahit celana dalam khusu khitan.

"Dengan kemandirian pak Agus, ini sangat baik.

Kemudian bisa di lihat dari banyaknya karyawan dalam produksi ataupun sebagai tim marketing ," ujar Bambang Kurniawan yang didampingi Kepala Dinas Koperasi, Perdagangan dan Industri Kuningan Uu Kusmana.

Baca Juga: Gadis ini Terima Pacar yang Hanya Kerja Serabutan, Tak Tahu Profesi Aslinya Anggota TNI, Kini Bahagia Jadi Ibu Persit

Melihat kemajuan usaha pada sosok TNI, Dandim Letkol Inf Bambang Kurniawan menyebut bahwa ini kegiatan baik dalam menciptakan kemandirian usaha hingga menyerap banyak tenaga kerja.

Usaha Sersan Agus RA telah berlangsung lama

Letkol Bambang Kurniawan mengungkapkan, usaha Sersan Agus RA ternyata telah ditekuni sejak beberapa tahun lalu.

Bahkan, usaha penjualan alat khitan modern milik Sersan Agus RA ini telah sampai ke berbagai negara.

"Pak Agus produksi dan usaha penjualan alat khitan ini berjalan sudah lama.

Jadi, Pak Agus bisa menciptakan alat khitan modern ini di jual ke berbagai Negara," ujarnya.

Lebih lanjut, Dandim pun menceritakan awal mula usaha dari anggota TNI tersebut.

"Awal produksi alat khitan, Pak Agus ini memperbaiki alat khitan seperti laser merek luar negari.

Nah, alat yang dibetulkan itu bentuk besar dan jauh berbeda dengan alat ciptaan Pak Agus seperti ini," ujarnya.

Belajar perbaikan tersebut, Dandim menambahkan, usaha di geluti ini sangat baik dan jauh dari plagiat atau peniruan persis.

Sebab, produk yang dibuatnya itu banyak perbanyak dan lebih praktis dengan produk lainnya.

Baca Juga: Indonesia Wajib Bangga! Ini Dia Sosok Sniper Jitu dari Tanah Air yang Cuma Lulusan SD tapi Masuk Jajaran Penembak Top Dunia?

"Dari pengalaman pak Agus saat membetulkan alat khitan laser dan sekarang bikin sendiri.

Ini bukan plagiat, karena produknya jauh lebih bagus dan produk Pak Agus lebih praktis, portabel serta bisa di bawa di saku baju atau celana," ujarnya.

Selain praktis, Dandim menyebut alat khitan ini memiliki penyimpanan listrik untuk waktu tertentu.

Selain itu, alat ini bisa di lakukan pengisian listrik dari aliran listrik mesin mobil atau instalasi listrik AC (Alternating Current).

"Iya, sistem kelistrikan alat khitan laser ini setrum AC.

Kemudian, kekuatan listrik dalam penyimpanan pada alat itu bisa melakukan khitanan sebanyak 25 anak saat kegiatan sunatan masal," ujarnya.

Untuk alat khitan produk Anggota TNI, Dandim menyebut hampir semua dokter di Kuningan menggunakan alat khitan seperti ini.

Kemudian, secara penjualan itu masuk ke sebanyak 64 negara.

"Untuk pengembangan penjualan alat ini, tadi Pak Agus sebut sudah 64 negara yang melangsungkan kegiatan jual beli produknya.

Namun, dari jumlah tadi itu ada 2 negara yang di putus melakukan kegiatan bisnis, kedua Negara itu Ukrania dan Rusia," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di laman TribunTrends dengan judul: SOSOK Sertu Agus, Anggota TNI Pemilik Rumah Rp 5 M Tengah Kuburan, Penghasilannya Rp 1 M per Bulan (*)