Find Us On Social Media :

Nikmati Hijaunya Taman hingga Shopping, Inilah 5 Aktivitas Seru yang Bisa Kamu Lakukan di Kuala Lumpur City Center

By Hana Futari, Jumat, 14 Juli 2023 | 16:17 WIB

5 Aktivitas Ini yang Dapat Dilakukan Wisatawan di Kuala Lumpur City Center Malaysia

Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari

Grid.ID - Kuala Lumpur City Center (KLCC) menjadi tempat ikonik di Malaysia.

Rasanya tidak lengkap jika wisatawan yang tengah menyambangi Malaysia tidak mampir ke Kuala Lumpur City Center.

Pasalnya, terdapat berbagai aktivitas yang dapat dilakukan di area Kuala Lumpur City Center yang menarik untuk dicoba pelancong.

Berdasarkan perjalanan bersama airasia Superapp, berikut aktivitas yang bisa direkomendasikan Grid.ID ketika berkunjung ke Kuala Lumpur City Center.

1. Berfoto dengan Latar Belakang Twin Tower

Twin Tower juga menjadi ikon Kota Kuala Lumpur, Malaysia.

Rasanya tidak lengkap apabila wisatawan khususnya dari luar Malaysia tidak berfoto dengan latar belakang Twin Tower saat berada di Kuala Lumpur.

Untuk mendapatkan pemandangan latar belakang Twin Tower, wisatawan dapat berjalan mengarah KLCC Park dan berfoto dari jembatan yang ada di sana.

Baca Juga: Cocok Buat Para Adrenaline Junkies! Inilah 4 Wahana Ekstrem di Genting Sky World yang Wajib Kamu Coba

2. Menikmati suasana taman di KLCC Park

Bagi pengunjung yang sedang menikmati me time dan waktu luang, duduk-duduk di KLCC Park bisa menjadi pilihan aktivitas.

Dengan pemandangan kolam yang luas, berada di KLCC Park dapat memberi ketenangan diri.

Terlebih, KLCC Park juga menyediakan beberapa bangku taman yang dapat diduduki oleh pengunjung.

3. Mengajak Anak Berenang

KLCC Park juga menyediakan kolam renang publik yang bisa digunakan.

Water park terbuka itu memiliki kolam yang bisa digunakan oleh anak-anak.

Sembari anak-anak berenang, orang tua dapat mengawasi sembari menikmati pemandangan KLCC Park.

Baca Juga: Usai 4 Hari Berpetualang di Malaysia, Tim Grid.ID Bersama Airasia Superapp Akan Kembali ke Indonesia Bawa Pengalaman Mengasyikkan

4. Mencoba Minum Langsung dari Keran

KLCC Park memiliki wastafel dengan air keran yang bisa langsung diminum.

Tampaknya hal ini masih sulit ditemui di Indonesia

Bagi wisatawan dari luar Malaysia bisa mencoba pengalaman meminum air langsung dari keran di KLCC Park.

5. Berbelanja di Suriah KLCC Mall

KLCC Park terletak begitu dekat dengan Suriah KLCC Mall.

Bahkan, terdapat akses mall yang langsung terhubung ke taman KLCC.

Untuk pengunjung KLCC Park yang ingin berbelanja di Suriah KLCC Mall dapat masuk melalui pintu Isetan.

(*)