Find Us On Social Media :

Anak Ferdy Sambo Lolos Akpol, Sosok Ini Berharap Tribrata Putra Dinas ke Kampung Halaman Brigadir J, Apa Alasannya?

By Novita, Jumat, 28 Juli 2023 | 16:22 WIB

Anak Ferdy Sambo lolos akpol, Tribrata Putra diharapkan dinas di kampung halaman Brigadir J.

Grid.ID - Anak Ferdy Sambo, Tribrata Putra Sambo lolos akademi polisi (akpol) 2023) berdasarkan hasil pengumuman Sidang Akhir Rekrutmen Calon Taruna (Catar) Akpol 2023 pada Senin (24/7/2023).

Lolos akpol 2023, anak Ferdy Sambo, Tribrata Putra diharapkan dinas ke kampung halaman Brigadir J.

Harapan anak Ferdy Sambo, Tribrata Putra dinas ke kampung halaman Brigadir J muncul dari pendapat Reza Indragiri Amriel, peneliti ASA Indonesia Institute.

Melansir dari unggahan di Instagram @kompascom, Tribrata baru lulus dari SMA Taruna Nusantara Magelang pada 6 Mei 2023.

Ia kemudian dinyatakan lolos masuk Akpol 2023.

Kabar bahagia keluarga Sambo itu seketika menjadi sorotan publik.

Salah satunya datang dari peneliti ASA Indonesia Institute Reza Indragiri Amriel.

Mengetahui hal tersebut, Reza mengatakan Brata akan mampu bertahan di situasi sulit.

"Dalam bahasa psikologi, anak Ferdy Sambo punya daya lenting (kemampuan untuk pulih kembali kepada keadaan seimbang) dalam situasi kritis," ucap Reza kepada Kompas.com, Rabu (26/7/2023).

Ia menyebut lolosnya Tribrata tak lepas dari peran Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak (LPAI) Seto Mulyadi (Kak Seto).

"Berkat kepedulian yang Kak Seto berikan, anak-anak tetap mampu beradaptasi bahkan berprestasi," ujar Reza lagi.

Baca Juga: Anak Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi Lolos Akpol 2023, Inilah Sosok Tribrata Putra!