Find Us On Social Media :

Innalillahi, Beredar Video Terakhir Seleb TikTok Sehari Sebelum Meninggal, Tubuh Kurus Kering Sampai Bikin Pangling

By Grid., Senin, 28 Agustus 2023 | 05:00 WIB

ilustrasi. Beredar video seleb TikTok sehari sebelum meninggal dunia

Grid.ID - Seorang seleb TikTok yang cukup populer mendadak dikabarkan meninggal dunia dengan kondisi tubuh yang sangat memprihatinkan.

Satu hari sebelum meninggal, seleb TikTok cantik ini sempat mengunggah video terakhirnya.

Dalam video yang beredar, kondisi fisik seleb TikTok tersebut berubah drastis sampai membuat pengikutnya pangling.

Ia menjadi sangat kurus dengan mata yang sayu.

Lewat video TikTok terakhirnya itu, ia mengungkapkan ketakutannya hingga membuat netizen heboh.

Siapakah seleb TikTok yang dimaksud?

Lalu, penyakit apa yang menggerogoti tubuhnya hingga ia menjadi begitu kurus dan berakhir dengan kematian?

Seleb TikTok bernama Amy Ellis dari Brougton, Inggris dinyatakan meninggal karena anoreksia.

Diketahui, Amy mendokumentasikan perjuangannya yang memilukan untuk mengatasi anoreksianya.

Ia memiliki lebih dari 140.000 pengikut di TikTok.

Amy bergabung dengan platform tersebut dalam upaya mengumpulkan Rp3 M untuk perawatan medis spesialis.

Baca Juga: Video Dewi Perssik Soal Gaji Pilot Rp 200 Juta Ramai di Stitch di TikTok, sang Biduan Auto Naik Pitam: Pangkatnya di Bawah Mas Rully!

Sebelumnya, ia mengklaim tidak pernah menerima bantuan yang sesuai untuk penyakitnya di NHS.

Pada hari Senin, 22 Mei 2023, update terbaru di akun TikTok Amy, @savingamycymru disorot.

"Amy telah mengambil sayap kupu-kupunya dan terbang ke kehidupan selanjutnya."

"Amy mengajari kami banyak hal."

"Terima kasih atas semua bantuan dan dukungan Anda, itu sangat berarti untuknya agar bisa mendapatkan bantuan spesialis yang dia butuhkan,” tulis akun tersebut seperti dikutip dari mirror.co.uk.

Berita tragis kematiannya datang hanya sehari setelah dia memposting video di akunnya.

Dalam postingan itu, Amy mengatakan dia merasa tidak enak badan dan mengatakan kepada pengikutnya bahwa dia "takut”.

Mantan pekerja amal dan artis ini diketahui memiliki masalah makan sejak kecil.

Namun gejala yang dialaminya sering disalahartikan oleh dokter sebagai depresi.

Meskipun dia ditawari dukungan kesehatan mental komunitas, dia mengatakan dukungan tersebut tidak menargetkan gangguan makan.

Baca Juga: Berakting Jadi Gadis 80's, Prilly Latuconsina Belajar Bahasa Indonesia Baku dari TikTok

Pada suatu saat, Amy menceritakan dia ditempatkan di unit yang tidak mengkhususkan kondisinya.

Pengalaman buruk tersebut tampaknya sangat berbekas bagi Amy.

Di sana dia berkata bahwa dia ditinggalkan berjam-jam di dalam kekacauannya sendiri sambil menunggu toiletnya diganti.

Setelah mengikuti rencana makan yang ditentukan, dia juga merinci saat-saat yang menyakitkan ketika dia mengalami sindrom refeeding, suatu kondisi menyakitkan dan mengancam jiwa yang dipicu ketika makanan tiba-tiba diperkenalkan kembali setelah periode kelaparan.

Pada saat itu, juru bicara Dewan Kesehatan Universitas Betsi Cadwaladr mengatakan layanan spesialis gangguan makan dewasa mereka menyediakan intervensi dan pengobatan yang sangat spesialis untuk gangguan makan sedang hingga parah.

Selain itu, setiap pasien diberikan penilaian multidisiplin dan rencana pengobatan yang komprehensif berdasarkan kebutuhan mereka.

Namun, Amy mengatakan dia sampai pada titik di mana dia takut anoreksia akan membunuhnya jika dia tidak menerima perawatan spesialis.

Hal ini tak tersedia di NHS.

Kini Amy sudah benar-benar tiada.

Meski begitu, penyebab kematian Amy belum dapat dikonfirmasi.

Baca Juga: Viral di TikTok, Bos PDAM Cianjur Tebar Uang ke Tubuh, Inilah Sosok Imas Masitoh yang Ramai Dihujat Netizen!

Berbicara pada bulan Juli 2022, Amy sempat berbagi.

"Saya ingin menjadi lebih baik [di klinik spesialis] dan kemudian terus membantu orang lain."

"Saya ingin SavingAmyCymru berubah menjadi badan amal."

“Saya tahu saya bisa menjangkau lebih banyak orang daripada badan amal gangguan makan untuk membantu orang-orang karena saya sudah melakukannya melalui TikTok saya, tapi membantu orang lain harus dimulai dari saya."

"Saya harus menggalang dana ini dan menjadi lebih baik."

Saya tidak bisa menolong orang lain dari kuburnya,” ujarnya.

Halaman GoFundMe yang dibuat untuk membantu Amy mengumpulkan dana untuk perawatan spesialis berhasil mengumpulkan lebih dari Rp198 juta.

Video Terakhir Amy

Sebelum meninggal, Amy membagikan video dari tempat tidurnya yang memberi tahu para followersnya bahwa dia sedang tidak sehat.

Dia tidak bisa berdiri, dan terus memikirkan hal-hal negatif.

Baca Juga: Namanya Dulu Tersohor, Begini Kabar Gigi Eks Cherrybelle Usai Lama Vakum dari Dunia Entertain, Diam-diam Idap Sakit Anoreksia Bulimia, Begini Pengakuannya!

"Saya takut, saya tidak tahu apa yang terjadi. Apa yang saya dapat?" ujarnya dalam video itu.

Menanggapi hal itu, para penggemar lansgung menyemangatinya.

Mereka juga mengingatkan untuk ke rumah sakit saja.

Namun sayang keluarganya kemudian mengonfirmasi kematiannya dalam sebuah video di akunnya.

Netizen pun berduka mendapati kenyataan pahit ini.

Ribuan followers menyampaikan belasungkawa dan berterima kasih padanya karena telah meningkatkan kesadaran akan anoreksia.

"Amy, kamu orang yang sangat cantik, aku akan merindukanmu menerangi layarku."

"Beristirahatlah dengan tenang, wanita cantik,” ujar seorang netizen.

"Amy menjalani kehidupan yang menginspirasi,”ujar yang lain.

“Beristirahatlah dengan tenang Amy kamu membantu saya mengatasi gangguan makan saya dan membantu saya membuka jalan bagi orang lain."

"Saya turut berbela sungkawa," tukas yang lain.

Artikel ini telah tayang di TribunTrends dengan judul, 'Aku Takut' Video Terakhir Bintang TikTok Sehari Sebelum Meninggal, Tubuh Kurus Kering Idap Penyakit

(*)