Find Us On Social Media :

Tak Mau Ketinggalan Zaman, Jevin Julian Mulai Pertimbangkan Bikin Konten Video untuk Promosikan Karyanya

By Ragillita Desyaningrum, Rabu, 13 September 2023 | 14:35 WIB

Jevin Julian akan membuat konten video untuk promosikan karyanya.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Sebagai seorang musisi, Jevin Julian merasa perlu beradaptasi supaya bisa mengikuti perkembangan tren.

Dengan banyaknya media sosial, para artis pun dituntut untuk tetap eksis dengan membuat konten berbasis video.

Jevin Julian mengungkapkan bahwa ia kini mulai mempertimbangkan untuk lebih banyak memproduksi konten video dalam mempromosikan karyanya.

Suami dari Rinni Wulandari ini mengaku masih bingung untuk memproduksi konten seperti apa yang cocok dengan dirinya sendiri.

“Memang sekarang gue pun masih mengumpulkan keberanian untuk membuat konten di depan kamera, muka, gue masih belum menemukan benang merah untuk gue sendiri, konten seperti apa yang memang harus gue buat,” kata Jevin ketika ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Selasa (12/9/2023),

“Sampai sekarang masih menggali-gali, karena memang sudah waktunya untuk beradaptasi dengan zamannya sekarang,” lanjutnya.

Jevin mengatakan bahwa ia sendiri sangat suka memproduksi konten video untuk mempromosikan karya-karyanya.

Bahkan, musisi 32 tahun ini kerap terjun sendiri dalam proses pra produksi, produksi, hingga pasca produksi saat membuat konten video.

“Kalau ngomongin bikin video, gue suka banget bikin video sih."

"Even sampai video lirik atau music video gue bener-bener bikin sendiri, syuting sendiri, edit sendiri,” jelasnya.

Baca Juga: Siap-siap Nostalgia! Jevin Julian dan Rinni Wulandari ‘Soundwave’ Bakal Remake OST Pernikahan Dini

Selama ini, Jevin mengungkapkan bahwa konten video yang ia buat lebih banyak menampilkan sesi jamming dan pembuatan lagu secara langsung.

Selain konten-konten tersebut, kakak dari Vanesha Prescilla ini belum bisa memikirkan konten seperti apa yang bisa ia buat dan cocok dengan gayanya.

“Untuk berada di depan kamera dan ngomong, gue masih belum bisa nemuin apa yang kira-kira bisa gue bahas."

"Jadi memang untuk sekarang gue lebih suka jamming di studio misalnya. Kayak membuat lagu secara live dan itu gue jadiin konten sebuah video,” bebernya.

(*)