Find Us On Social Media :

Kiki eks CJR Beri Penjelasan ke Pacar Terkait Kabar Pacaran Dirinya dengan Prilly Latuconsina: Kita Saling Respect

By Ines Noviadzani, Rabu, 1 November 2023 | 18:00 WIB

Kiki eks CJR dan sang kekasih, Gaby Bunga Saputra

Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani

Grid.ID - Penyanyi Kiki eks CJR mengungkapkan tanggapan sang pacar setelah berita pacarannya dengan Prilly Latuconsina viral di sosial media.

Beberapa waktu lalu beredar sebuah video yang memuat pengakuan Kiki eks CJR dan Prilly Latuconsina.

Keduanya menyebutkan pernah berpacaran sewaktu menjalani syuting karena terlibat cinlok (cinta lokasi).

Diketahui bahwa Teuku Ryzki atau yang akrab disapa Kiki tengah menjalin hubungan asmara dengan Gaby Bunga Saputra.

Setelah pengakuannya viral, Kiki memberikan penjelasan kepada kekasihnya agar tidak salah paham.

"Ya yang penting semuanya perlu komunikasi, yang penting nggak mau juga kalau hal ini mengganggu hubungan yang udah ada," ujar Kiki, dilansir Grid.ID dari Tribun Seleb (1/11/2023).

Ia juga menyebutkan bahwa komunikasi sangat penting dilakukan agar tidak terjadi kesalahpahaman.

"Ya memang harus ngobrol lah, kita pacaran kan komunikasi baguslah," terangnya.

Kiki juga mengungkapkan bila dirinya sudah mengatakan akan podcast bersama Prilly Latuconsina kepada pacarnya.

Baca Juga: Kiki Eks CJR Beberkan Pesona Prilly Latuconsina yang Sukses Membuat Sang Artis Pernah Jatuh Hati

"Karena kan cewek gue yang sekarang juga tahu kalau gue mantannya Prilly, cuma kan kemarin di blow up terus, kebetulan nggak nyangka se-viral itu ya," bebernya.