Find Us On Social Media :

Indro Warkop Sempat Tolak Permintaan Yayu Unru untuk Membimbing Anak sang Aktor, Ini Alasannya

By Ines Noviadzani, Sabtu, 9 Desember 2023 | 08:47 WIB

Komedian Indro Warkop sempat tolak keinginan Yayu Unru untuk membimbing anaknya.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani

Grid.ID - Kepergian aktor senior Yayu Unru masih menyisakan luka yang mendalam, tak terkecuali bagi rekan sesama artis Indro Warkop.

Bahkan, Indro Warkop diketahui hadir ke rumah duka Yayu Unru dan turut mengungkapkan bela sungkawanya.

Dikutip dari Tribun Seleb, Indro mengaku kaget, seolah tak percaya saat mendengar kabar kepergian sang aktor senior.

Dirinya bahkan mengungkapkan bahwa mendiang sang aktor sempat memintanya untuk membimbing anaknya, yakni Fatih Unru.

Diketahui Fatih Unru kini terjun ke dunia hiburan di usia yang masih remaja.

Sang komedian mengatakan bahwa Yayu memintanya untuk membimbing Fatih di dunia hiburan.

Namun alih-alih mengiyakan, Indro justru enggan, mengingat usia Fatih yang pada saat itu masih kecil.

"Terus aku kadang-kadang ngomongin soal anaknya, dia bilang mohon bimbingannya mas ya, tapi aku sih kepengin, dia masih kecil ya, pengin dia konsentrasi di sekolah dulu," ujar Indro.

Lebih lanjut, Indro juga mengaku dirinya akan lebih memprioritaskan pendidikan dibanding berkarier di usia muda.

"Aku selalu menyarankan siapapun, bahkan cucuku tuh diminta beberapa kali, gue bilang enggak lah anu dulu, sekolah dulu," ucap Indro.

Baca Juga: Curiga Yayu Unru Sudah Sakit Jantung Sejak 2-3 Bulan Lalu, Fatih Unru: Dia Kayak Tutup-tutupi

"Aku takut dia kehilangan kekanak-kanakannya dan itu menurut aku enggak kayak siapa ya. Katakanlah kayak Michael Jackson itu kan hilang banget," tambahnya.

Meskipun mengaku sudah lama tidak berkomunikasi dengan almarhum, Indro Warkop mengungkap jika sosok Yayu Unru merupakan orang yang baik dan rendah hati.

"Waduh baik bang, rendah hati banget, eh ya itu yang paling dia rendah hati banget, terus aku menghormati orang bukan hanya aku ya, pada sesama, tapi dia beneran rendah hati banget, baik banget," ujarnya.

Pentolan grup Warkop itu juga mengaku mengenal Yayu dari akademisi akting.

"Aku tahu dia akademisi dari akting ya, dia orang ya pendidikan khusus untuk akting segala, tapi bahkan pantomim aku tahu dari dulu dari pertama-pertama bahkan ketika di TV itu ada pelajarannya," kenangnya.

Melansir dari Kompas.com, aktor senior Yayu Unru juga dikenal membintangi serial 'The Last of Us' yang viral beberapa waktu lalu.

Yayu muncul di episode 2 dengan mengenakan seragam TNI Angkatan Darat.

Sang aktor saat itu memerankan karakter Agus yang harus menemui profesor mikologi.

Aktor senior Yayu Unru meninggal dunia pada Jumat (8/12/2023) karena penyakit jantung yang dideritanya.

Deretan publik figur termasuk Indro Warkop, memberikan penghormatan terakhirnya di rumah duka.

(*)