Find Us On Social Media :

Cerai dari Virgoun, Inara Rusli Terpaksa Banting Tulang di Bulan Ramadan Demi Nafkahi Anak

By Ulfa Lutfia Hidayati, Senin, 11 Maret 2024 | 16:59 WIB

Inara Rusli saat ditemui Grid.ID di Kota Kasablanka, Senin (11/3/2024).

Inara pun menganggap apa yang ia tuntut dari Virgoun bukalah hal yang berlebihan lantaran sumber pendapatan sang musisi begitu banyak.

"Kalau misalkan aku minta apa yang sesuai dengan kapasitasnya dia, itu bukan sesuatu yang berlebihan."

"Kecuali aku tahu, pekerjaan dia apa, gajinya yang bahkan nggak sampai di angka Rp50 juta istilahnya, ya aku yang berlebihan mungkin," timpalnya.

"Masalahnya aku tahu penghasilan dia berapa, kemampuan dia berapa," tukas Inara Rusli.

Dalam tayangan itu, mantan adik ipar Febby Carol tersebut mengatakan pendapatan Virgoun mencapai ratusan juta setiap bulannya.

"Iya (ratusan juta) sekitar segitu, setiap bulan."

Baca Juga: Poin Proposal Mediasi, Inara Rusli Siap Cabut Laporan untuk Virgoun, Asalkan..

"Nggak pasti, kalau untuk yang rutin setiap bulannya itu misal dia nyanyi solo misalkan dua titik aja dia bisa (dapat) Rp 140 juta."

"Kalau untuk pertiga bulannya, penghasilan dia dari digitalnya penghasilan dia bisa Rp 200 juta sampai Rp 300 juta," ungkapnya.

Atas hal itu Inara Rusli pun menganggap wajar jika ia menuntut nafkah Rp 75 juta pada Virgoun setiap bulannya.

(*)