Find Us On Social Media :

Pindah ke Afrika, Wanita Indonesia Jadi Juragan Tempe hingga Omsetnya Jutaan, Ini Alasannya Nekat Jual Makanan dari Kedelai Itu

By Siti M, Sabtu, 23 Maret 2024 | 20:30 WIB

Viral, wanita ini jadi juragan tempe di Afrika

Grid.ID - Seorang wanita asal Indonesia bernama Rumdini Rahayu ini mendadak jadi perbincangan.

Ya, hal ini gegara aksinya memperkenalkan makanan khas Indonesia hingga ke luar negeri.

Melansir dari kanal YouTubenya KIELRahayu O, Sabtu (23/3/2024), semuanya ternyata berawal usai Rumdini Rahayu menikah dan menetap di Afrika.

Ya, Rumdini Rahayu memang menikah dengan pria asal Nigeria bernama Ezekiel.

Tak mau hanya menjadi ibu rumah tangga saja, Rumdini lantas berusaha ingin membangun bisnis makanan.

Dan selama di luar negeri, ia menjadi sering rindu dengan makanan Indonesia.

Begitu pun dengan yang dialami warga Indonesia yang tinggal di luar negeri.

Berawal dari pemikiran itu, Rumdini Rahayu akhirnya memberanikan diri menjajal berjualan tempe.

Dibantu asisten rumah tangganya yang bernama Sarah, Rumdini Rahayu memproduksi tempe buatannya sendiri di rumah.

Dan ya, dalam konten YouTube-nya itu, Rahayu memperlihatkan proses pembuatan pesanan tempe dari teman-temannya.

"Ini masih panas dan besok baru bisa matang.

Baca Juga: Kenal Lewat Jalur Main Game Mobile Legend, Wanita Indonesia Ini Dinikahi Bule Turki Berusia 53 Tahun: dari Game Tukeran Nomor

Selain bikin tempe, aku juga bikin toge, kalau toge ini buat makananku teman-teman," ujar Rahayu, dalam videonya yang bertajuk 'JUALAN TEMPE DI AFRIKA LANGSUNG DAPET JUTAAN!? PESANAN MAKIN BANYAK MASYAALLAH'.

Tempe yang dijual Rahayu sendiri dibanderol dengan harga Rp 20 ribu.

"Aku ngejualnya itu cuma 1500 Naira aja.

1500 Naira ini pada saat itu (setara) Rp 20 ribu dan kata temanku itu jualannya kemurahan karena aku juga pakainya plastik yang bagus.

Katanya kan apa-apa di Nigeria mahal.

Cuma kalau awal bisnis aku jual segitu dulu ya, teman-teman," ujar Rahayu.

Selain untuk keperluan jualan, Rahayu memproduksi tempe dengan jumlah banyak karena sang anak juga menyukainya.

"Enggak lupa kita bikin kelebihan tempenya biar bisa dimakan sendiri.

Walaupun diproduksi untuk jualan juga kita harus bikin tempe sendiri.

Karena Ehi suka banget sama tempe, teman-teman," imbuhnya.

Baca Juga: Effort Abis! Wanita Indonesia Ini Dinikahi Bule Jerman, Ungkap Kisah Pernah Dibikinin 365 Surat Cinta hingga sang Pria Rela Mualaf

(*)