Find Us On Social Media :

Risty Tagor Ogah Beri Imbalan Hadiah Saat Ajari Anak untuk Berpuasa, Ini Alasannya

By Ulfa Lutfia Hidayati, Selasa, 2 April 2024 | 07:29 WIB

Risty Tagor ditemui di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Senin (1/4/2024).

Laporan wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia

Grid.ID - Risty Tagor mengungkap tradisi keluarga di bulan Ramadan.

Putra bungsunya, Arkana Rafif Bisyari yang masih berusia 8 tahun ternyata sudah bisa berpuasa secara penuh.

Rupanya Risty Tagor memang mengajarkan puasa sejak usia dini kepada anak-anaknya.

"Mereka dari sebelum puasa kan memang dari lingkungan di rumah sudah puasa jadi mereka sudah terbiasa dan kebetulan Arsen sama Arka karena sudah pada SD, Arsen puasanya sudah mulai full, Arka sudah mulai full," kata Risty Tagor saat ditemui di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Senin (1/4/2024).

Dalam mendidik kedua putranya untuk berpuasa, Risty Tagor juga tidak pernah memberi iming-iming hadiah.

"Alhamdulillah sih nggak ya (kasih hadiah) dan kebetulan aku juga bukan orangtua yang memberikan puasa dengan THR, nggak sama sekali," papar mantan istri Stuart Collin itu.

Risty justru memberi pengertian kalau puasa adalah ibadah wajib di bulan Ramadan.

Sehingga anak-anaknya tidak menghadapkan hadiah meski berhasil berpuasa secata penuh.

Baca Juga: Risty Tagor Tutup Pintu Hati Setelah Pernikahannya Kandas Tiga Kali, Trauma?

"Jadi memang aku mengajarkan mereka kalau puasa itu wajib jadi mereka itu puasa buat diri mereka sendiri. Jadi jangan hitung-hitung per hari berapa, dapat uang THR berapa," papar Risty Tagor.

"Tapi alhamdulillahnya sih mereka juga semangat. Mungkin karena sekolahnya juga lingkungan Islam, jadi teman-temannya juga semuanya puasa," imbuhnya.