Find Us On Social Media :

Kini Tak Dianggap Anak, Curhatan Jujur Lolly Saat Bela Nikita Mirzani yang Sering Berpakaian Seksi Viral

By Ulfa Lutfia Hidayati, Kamis, 4 April 2024 | 13:20 WIB

Nikita Mirzani dan Lolly

Meski begitu, Nikita Mirzani mengaku tetap akan mendoakan putrinya itu.

"Kalau dari keluarga sudah mengikhlaskan, tapi sebagai ibu tetap mendoakan," imbuh Nikita Mirzani.

Lolly Bela Nikita Mirzani

Jauh sebelum perseteruan terjadi, Lolly dan Nikita Mirzani memiliki hubungan baik sebagai ibu dan anak.

Bahkan saat banyak orang yang menghujat Nikita Mirzani karena penampilannya terlalu seksi, Lolly justru pasang badan membela sang ibu.

Hal itu terungkap dari salah satu foto yang diuggah Nikita di akun Instagramnya, @nikitamirzanimawardi_17, pada Minggu (25/8/2019) silam.

Nikita Mirzani memajang foto berdua bersama Laura Meizani.

Baca Juga: Lolly Tak Lanjutkan Pendidikan di Inggris Sampai Dideportasi, Nikita Mirzani Ungkap Biaya Daftar Sekolah sang Anak Rp1,2 Miliar

Di foto itu, Nikita tampil memadukan hot pants dan crop top yang memperlihatkan pusarnya.

Ia memeluk pundak Laura yang tersenyum di sebelah Nikita.

Melalui caption unggahan, Nikita mengakui bahwa penampilannya yang kerap berpakaian terbuka sering dipermasalahkan publik.