Find Us On Social Media :

Astaghfirullah, Putri Ria Ricis Jatuh Sakit hingga Dilarikan ke IGD, Istri Teuku Ryan Nyesek Ungkap Penyebab Putrinya Terbaring Sakit!

By Widy Hastuti Chasanah, Sabtu, 6 April 2024 | 09:18 WIB

Astaghfirullah, Putri Ria Ricis Jatuh Sakit hingga Dilarikan ke IGD, Istri Teuku Ryan Nyesek Ungkap Penyebab Putrinya Terbaring Sakit!

Grid.ID - Kabar pilu datang dari putri Youtuber Ria Ricis dan Teuku Ryan.

Ya, putri Ria Ricis dan Teuku Ryan baru saja dilarikan ke IGD lantaran jatuh sakit.

Putrinya jatuh sakit, Ria Ricis nyesek ungkap penyebabnya.

Lantas apa penyebab putri Ria Ricis dilarikan ke IGD?

Seperti diketahui, Youtuber Ria Ricis dan Teuku Ryan kini tengah menghadapi proses perceraian.

Keduanya bahkan sudah beberapa kali menjalani sidang cerai.

Tak hanya itu, keduanya pun sudah beberapa kali mencoba mediasi.

Sayangnya, belum diketahui apakah keduanya akan mempertahankan rumah tangga atau tidak.

Namun siapa sangka, di tengah proses perceraian itu, Ria Ricis tetiba membawa kabar pilu.

Ya, putri kecilnya bernama Cut Raifa Aramoana atau yang akrab disapa Moana dikabarkan jatuh sakit.

Tak hanya itu, Moana bahkan sampai dilarikan ke IGD.

Baca Juga: Manajer Teuku Ryan Jadi Saksi, Berharap Artisnya Rujuk dengan Ria Ricis

Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram @riaricis1795 pada Rabu (03/04/2024).

Di unggahan itu, Ria Ricis mengunggah foto putrinya saat jatuh sakit.

Terlihat, putri Ria Ricis terbaring lemah di ranjang rumah sakit.

Ia juga tampak memakai baju pasien dan terlihat pucat.

Tak hanya itu, tangan Moana juga tampak dipasangi selang infus.

Ia terlihat lemas dan tampak memeluk sang ibu tercinta.

Meski sedang sakit, Moana masih tampak ingin bermain.

Ia bahkan mengajak ibunya bermain di atas ranjang rumah sakit.

Diakui Ria Ricis, putri kecilnya itu jatuh sakit lantaran kondisinya drop.

Moana pun sampai dilarikan ke IGD.

"Hari pertama dia masuk IGD, aku udah kayak zombie, tapi habis itu dia dirujuk kan ke sini. Dirujuk kan harus naik ambulans dong, pas udah jalan ke ambulans aku kan nggak mau kan, trauma kan, papa kan meninggalnya kan di ambulans kan," ujar Ricis dalam akun YouTube Ricis Official. 

Baca Juga: Ria Ricis dan Teuku Ryan Tak Ada Peluang Rujuk? Pengacara sang Youtuber Ungkap Situasi Pernikahan sang Klien dan Suami

Walau sempat trauma melihat ambulans, Ricis berusaha tetap kuat demi anak.

"Habis itu aku bilang 'aku nggak bisa lagi lihat ambulans' tapi demi anak, demi anak, udah akhirnya aku jalan lah masuk ke ambulans, oke bisa yuk, buka lah pintu ambulans, lihatlah kasur, 'sus ini aku nggak bisa sus, angkat anaknya'," jelasnya.

Sayangnya, istri Teuku Ryan itu akhirnya jatuh saat dalam kondisi panik tersebut.

"Aku kasih (Moana ke suster), aku lari ke mobil, aku jatuh, nangis. Jadi waktu itu lemas, waktu tengah jalan waktu mau masuk mobil, aku lari, tengah jalan aku jatuh, saking udah nangisnya. Karena nggak boleh masuk mobil pribadi kan harus ambulans, karena dokter sana ngikut kan. Di tengah jalan aku jatuh tersungkur gitu," pungkasnya.

Mengetahui hal itu, banyak netizen yang mendoakan agar anak Ria Ricis diberi kesembuhan.

(*)